Heboh Video Bayi di Gowa Dicekoki Kopi Instan

Bayi malang diberikan seduhan kopi saset

Makassar, IDN Times - Sebuah video yang beredar di media sosial memperlihatkan seorang bayi dicekoki kopi instan. Belakangan diketahui peristiwa itu terjadi di Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan.

Dalam video yang beredar, bayi yang diperkirakan berusia di bawah satu tahun diberikan air kopi. Seseorang diduga orang tua bayi menyeduh produk kopi saset lalu menyuapkannya dengan sendok.

Video disertai teks yang menjelaskan bahwa bayi diberikan kopi instan karena mengandung susu. Cara itu dianggap lebih baik daripada memberikan produk sebuah merek susu yang justru tanpa kandungan susu. 

"Kemarin2 bayi Bab 10x sehari, alhamdulillah sejak minum susu, kopi skrng dia bab 9x sehari," tulis keterangan yang disematkan dalam video itu.

Baca Juga: Jenazah Perempuan Tenggelam di Sungai Jeneberang Gowa Ditemukan

1. Video beredar di media sosial

Heboh Video Bayi di Gowa Dicekoki Kopi InstanPexels/Tracy Le Blanc

Video bayi dicekoki kopi instan dibagikan warganet di sejumlah platform media sosial. Awalnya video itu diunggah akun TikTok @fypse, namun belakangan dihapus. Akun itu juga sudah tidak bisa ditemukan.

Video itu kemudian ramai diunggah di Twitter. Netizen meminta perhatian pemerintah dan pihak terkait karena aktivitas itu dianggap membahayakan si bayi.

"@sdenta dokter tolong dong, ini di TikTok udah ditegur masih aja dilakuin, bayi masih 7-8 bulan dikasi kopi *******, dan BAB lebih dari 9x," tulis akun Twitter @tama_pute, sembari membagikan video.

2. Polres Gowa memeriksa orang tua bayi

Heboh Video Bayi di Gowa Dicekoki Kopi InstanKapolres Gowa AKBP Reonald Truly Simanjuntak. Dahrul Amri/IDN Times Sulsel

Usai video viral, terungkap bahwa peristiwa dalam video itu terjadi di Kabupaten Gowa. Kasus itu sudah ditangani Polres Gowa.

Kapolres Gowa AKBP Reonald Truly Simanjuntak belum banyak berbicara soal itu. Namun dia mengungkapkan, Polres Gowa berencana menggelar rilis kasus di hadapan pers pada hari ini, Rabu (25/1/2023).

"Kasus ini sudah kami tangani, kemarin saya langsung temui orangtua yang bersangkutan dan bayinya, pastinya kita beri edukasi juga," kata Kapolres saat dihubungi IDN Times Sulsel.

3. Bayi dalam video diperiksa kesehatannya

Heboh Video Bayi di Gowa Dicekoki Kopi InstanIlustrasi rumah sakit (IDN Times/Arief Rahmat)

Menurut informasi yang yang dihimpun, orang tua bayi dalam video bermukim di kawasan Mangalli, Kecamatan Palangga, Gowa. Polisi menyelidiki kapan video direkam, serta kemungkinan pemberian kopi instan kepada si bayi sudah berulang.

Humas Polres Gowa AKP Hasan Fadhlyh mengatakan, penyidik telah memeriksa orang tua bayi. Sedangkan si bayi sementara diperiksa kesehatannya oleh petugas medis. "Kita tunggu juga hasil pemeriksaannya," kata Hasan.

Baca Juga: Dituduh Sesat, Wayang Hentikan Aktivitas Aliran Bab Kesucian di Gowa

Topik:

  • Aan Pranata

Berita Terkini Lainnya