Pejabat Pemkot Ditangkap terkait Narkoba, Ini Kata Wali Kota Makassar 

Danny dukung langkah polisi berantas narkoba

Makassar, IDN Times - Wali Kota Mohammad Ramdhan 'Danny' Pomanto mengaku belum menerima informasi soal tertangkapnya empat pejabat di lingkungan Pemerintah Kota Makassar.

Sebelumnya diberitakan, petugas Satuan Reserse Narkoba Polrestabes Makassar menangkap empat orang PNS Pemkot terkait penyalahgunaan narkoba. Di antara mereka terdapat pejabat eselon II.

"Saya belum tahu sama sekali ini. Saya justru tahu itu dari berita-berita semua yang beredar," kata Danny saat ditemui di rumah jabatannya, Sabtu (24/4/2021). 

Baca Juga: [BREAKING] Polisi Tangkap 4 Pejabat Pemkot Makassar terkait Narkoba

1. Danny dukung polisi berantas narkoba

Pejabat Pemkot Ditangkap terkait Narkoba, Ini Kata Wali Kota Makassar Wali Kota Makassar Danny Pomanto. IDN Times/Sahrul Ramadan

Dann enggan berkomentar lebih jauh mengenai rencana apa yang bakal diambil apabila empat pejabat yang diringkus polisi terbukti menggunakan narkoba. Danny menyerahkan semua prosesnya ke polisi. 

"Nanti kalau sudah hasil baru kita lihat. Sampai sekarang ini kami, Pemkot Makassar sangat-sangat mendukung penuh kepolisian dalam memberantas narkoba," ucap Danny. 

2. Danny rencana tes urine semua pejabatnya

Pejabat Pemkot Ditangkap terkait Narkoba, Ini Kata Wali Kota Makassar Ilustrasi tes urine (IDN Times/Haikal Adithya)

Di sisi lain, Danny rencananya akan mengetes urine semua pejabatnya. Begitu pula seluruh pegawai negeri sipil yang bertugas di lingkup Pemkot Makassar. Namun rencana itu baru akan dibahas kembali. 

Menurut Danny, rencana itu sebagai respons sekaligus langkah untuk mencegah kejadian serupa terulang di kemudian hari dan menjerat pegawai di pemkot.

"Kita tidak umumkukan jadwalnya, tapi tunggu tanggal mainnya saja," kata dia. 

3. Empat pejabat ditangkap diduga karena kasus narkoba

Pejabat Pemkot Ditangkap terkait Narkoba, Ini Kata Wali Kota Makassar Kantor Polrestabes Makassar. IDN Times/Sahrul Ramadan

Sebelumnya diberitakan, petugas Satuan Reserse Narkoba Polrestabes Makassar menangkap empat orang pejabat di lingkup Pemkot Makassar. Penangkapan terjadi pada Jumat malam, 23 April 2021. Namun polisi belum menyebut identitas mereka.

"Semalam, ada empat orang yang ditangkap inisialnya S, MY, S dan IM," kata Kabid Humas Polda Sulsel Kombes E Zulpan.

Baca Juga: Tito Minta Danny Pomanto Bersikap Lebih Lembut saat Mutasi Pejabat

Topik:

  • Aan Pranata

Berita Terkini Lainnya