7 Kosakata Belanda Berawalan Huruf S yang Terdaftar di KBBI, Ada Spiku
Bahasa Indonesia telah menyerap banyak kosakata dari bahasa Belanda. Hal ini mencerminkan sejarah panjang hubungan kedua negara. Beberapa di antaranya begitu lekat dalam kehidupan sehari-hari dan tanpa sadar dipakai dalam berbagai bidang di Nusantara, mulai dari bidang hukum hingga kuliner.
Di antara banyaknya serapan dan ungkapan dari bahasa Belanda, ada sejumlah kosakata yang berawalan huruf s dan telah resmi masuk KBBI. Istilah-istilah ini memiliki makna yang unik dan masih digunakan hingga kini. Penasaran apa saja? Yuk, simak daftar berikut!
1. Diserap dari kata schildwacht dalam bahasa Belanda, 'sekilwak' merupakan pengawal (yang menjaga di depan istana, benteng, dan sebagainya)

2. Istilah 'sekip' dalam KBBI dapat diartikan sebagai 'bulan-bulanan (untuk sasaran menembak)' atau 'tempat berlatih menembak'

3. 'Semiarts' memiliki arti 'mahasiswa kedokteran yang telah lulus bagian pertama pendidikannya'

4. Hidangan dari makaroni atau mi yang dicampur dengan susu dan telur, ditambahkan daging cincang dan keju, dipanggang atau dikukus disebut 'skotel'

5. 'Slagorde' dapat diartikan sebagai 'susunan pasukan atau armada untuk bertempur' maupun 'keseluruhan pimpinan serta anak buah (jajaran)'

6. Istilah bahasa Belanda, 'spekkoek' diadaptasi oleh Kamus Besar Bahasa Indonesia menjadi 'spiku'
7. Terakhir, 'staatsblad' merupakan publikasi resmi pemerintah yang berisi perundang-undangan dan pengumuman resmi, disingkat stbl.

Kosakata serapan dari bahasa Belanda menunjukkan bagaimana bahasa terus berkembang mengikuti perjalanan sejarah. Keberadaan istilah-istilah ini membuktikan bahwa pengaruh bahasa asing tetap hidup dalam keseharian kita.