RMS: NasDem Sulsel Gaspol Menangkan Anies di Pilpres 2024

NasDem siap kampanyekan Anies di seluruh Sulawesi Selatan

Makassar, IDN Times - Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem Sulawesi Selatan Rusdi Masse Mappasessu menyatakan mendukung penuh keputusan partainya menetapkan Anies Baswedan sebagai calon presiden usungan.

Rusdi Masse menyatakan NasDem Sulsel akan mengerahkan segenap daya dan upaya agar Anies bisa melenggang menuju Istana. 

"Partai sudah memutuskan Pak Anies Baswedan sebagai capres 2024. Kami di Sulawesi Selatan siap Gaspol memenangkan Anies di Pilpres 2024," kata Rusdi Masse lewat siaran persnya yang diterima, Selasa (4/10/2022).

Baca Juga: NasDem Beri Otoritas ke Anies Baswedan Pilih Cawapres 2024

1. NasDem Sulsel turut mengusulkan Anies

RMS: NasDem Sulsel Gaspol Menangkan Anies di Pilpres 2024Ketua DPW Partai NasDem Sulawesi Selatan Rusdi Masse di arena Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Partai NasDem, Kamis (16/6/2022). (Dok. Istimewa)

Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh mengumumkan penetapan Anies Baswedan melalui deklarasi capres di NasDem Tower, Jakarta, Senin (3/10/2022). Deklarasi turut dihadiri Anies beserta sejumlah elite Partai NasDem.

Anies Baswedan merupakan satu dari tiga bakal capres yang ditetapkan pada Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Partai NasDem, Juni 2022 lalu. Gubernur DKI Jakarta itu banyak diusulkan oleh kader di berbagai daerah, termasuk DPW NasDem Sulsel.

Di Rakernas, NasDem Sulsel mengusulkan dua tokoh eksternal, yakni Anies dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. Tiga nama lainnya dari kalangan internal NasDem, yakni, Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo, serta Wakil Ketua Umum NasDem Ahmad Ali dan Rachmat Gobel.

2. Segera kampanyekan Anies ke pelosok daerah

RMS: NasDem Sulsel Gaspol Menangkan Anies di Pilpres 2024Anies Baswedan, Capres Pilihan Partai Nasdem untuk tahun 2024 (IDN Times/Fauzan)

Usai penetapan capres, usungan NasDem Sulsel mulai bekerja. Salah satu langkahnya memperkenalkan figur Anies Baswedan kepada kader maupun masyarakat umum.

Sekretaris DPW NasDem Sulsel Syaharuddin Alrif menyatakan ini merupakan langkah awal untuk mewujudkan target memenangkan calon presiden usungan NasDem di Sulsel.

"NasDem Sulsel siap bergerak kampanyekan Pak Anies ke seluruh pelosok Sulsel," kata Syahar.

3. NasDem Sulsel pasang target tinggi di Pemilu 2024

RMS: NasDem Sulsel Gaspol Menangkan Anies di Pilpres 2024Ketua DPW NasDem Sulsel Rusdi Masse (kiri) bersama Sekretaris DPW Syaharuddin Alrif. (Dok. Istimewa)

Pada rapat konslidasi dengan kader, 25 September 2022, NasDem Sulsel mulai menyatakan ambisinya untuk menang pada Pemilu 2024 mendatang. RMS menargetkan NasDem harus menempatkan kadernya di berbagai lini.

Menurut RMS, bukan tidak mungkin NasDem akan menempatkan lebih banyak kadernya di DPR RI. Untuk DPR RI, NasDem awalnya hanya menempatkan 4 kursi. Namun RMS menargetkan dua kali lipat pada Pemilu 2024.

"Mudah-mudahan ke depan kalau bisa kita capai 8, kita dapat posisi seperti sekarang. Kalau kita sanggup, kita mempersiapkan kader NasDem di Nasional," katanya saat itu.

RMS juga memiliki target sendiri untuk pileg di tingkat provinsi. Untuk DPRD Provinsi Sulsel, NasDem menempatkan kadernya di 12 kursi. Namun di Pemilu 2024 nanti, RMS menargetkan 24 kursi. 

"Supaya di 2024, kita bisa mengusung sendiri calon gubernur. Tapi yang harus kita siapkan adalah kendaraannya dulu," katanya.

Sementara di level kabupaten/kota, NasDem mendapatkan 105 kursi. Maka di Pemilu 2024, RMS menargetkan 180 kursi.

Baca Juga: NasDem Sulsel Usul Lima Capres di Rakernas, Ada Anies dan Ganjar

Topik:

  • Aan Pranata

Berita Terkini Lainnya