Stok Darah PMI Makassar Menipis di Bulan Ramadan

Animo donor darah menurun selama pandemik

Makassar, IDN Times - Stok darah yang tersedia di Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Makassar, Sulawesi Selatan, terbilang minim. Kondisi itu dianggap tidak aman.

Kepala Unit Transfusi Darah (UTD) PMI Kota Makassar dr Sukmawati mengatakan, saat ini stok darah yang tersedia di bawah 500 kantong. Jumlah itu jauh di bawah angka aman, yakni seribu kantong darah.

Sukma menyebut stok itu jauh menurun dibandingkan bulan Ramadan biasanya, yakni hingga sekitar dua ribu kantong adrah.

"Stok darah lumayan kritis, karena stok kita tidak aman karena biasanya memasuki bulan Ramadhan itu, kita punya stok lumayan tetapi ini kan musim pandemi jadi agak sulit bagi masyarakat berdonor," kata Sukmawati dikutip dari Antara, Selasa (20/4/2021).

Baca Juga: Hindari Diabetes, Ini 5 Cara Mencegah Lonjakan Gula Darah

1. Amino donor darah cenderung menurun selama pandemik COVID-19

Stok Darah PMI Makassar Menipis di Bulan RamadanIlustrasi donor darah (ANTARA FOTO/Oky Lukmansyah)

Sukma mengatakan, kurangnya stok darah disebabkan kurangnya aktivitas donor darah. Baik itu perorangan, komunitas, maupun institusi pemerintah maupun swasta.

Dia memahami situasi itu sebagai dampak pandemik, yang mengharuskan masyarakat serba hati-hati. Sehingga animo donor darah ikut menurun.

2. PMI jemput bola secara berkeliling

Stok Darah PMI Makassar Menipis di Bulan RamadanANTARA FOTO/Abriawan Abhe

Demi memenuhi kebutuhan darah, PMI Makassar membuka sejumlah gerai donor di sejumlah masjid selama Ramadan. Salah satunya di Masjid Al Markaz. Selain itu PMI juga lebih aktif membuka gerai di tempat umum dengan berkeliling dari satu tempat ke tempat lain.

Sukma mengatakan upaya itu cukup efektif dan membantu, meski jumlah pendonor bervariasi. Hasilnya masih bisa memenuhi permintaan darah dari rumah sakit, dan menyuplai kebutuhan darah warga yang selalu ada permintaan setiap hari.

"Semoga tetap kita bisa memenuhi walau pun mungkin ada beberapa kebutuhan harus donor dari keluarga," ujarnya.

3. PMI ajak masyarakat beramal lewat donor darah

Stok Darah PMI Makassar Menipis di Bulan RamadanAktivitas pendonoran darah Dok. Female Radio

Sukma mengapresiasi respons warga non muslim yang banyak ikut berdonor sleama bulan Ramadan. Banyak komunitas yang disebut mendukung kebutuhan darah di bulan puasa, termasuk dari beberapa komunitas gereja.

"Mari berdonasi sambil melaksanakan bulan puasa Ramadan, dan mari beramal melalui donor darah di PMI Makassar," katanya.

Baca Juga: Donor Plasma Konvalesen di Makassar Sepi Peminat, Ini Kendalanya

Topik:

  • Aan Pranata

Berita Terkini Lainnya