Jusuf Kalla: Bersyukurlah Indonesia Lebih Damai dari Negara Islam Lain

Sepertiga negara Islam mengalami konflik

Jakarta, IDN Times - Wakil Presiden Jusuf Kalla mengatakan Indonesia lebih damai dibandingkan negara-negara Islam lainnya. Penduduk muslim di Indonesia adalah yang terbanyak di dunia.

“Kita bersyukur bahwa Indonesia, meskipun konflik konflik-konlfik, tapi dewasa ini salah satu negara yang damai dibandingkan negara-negara lain,” kata Jusuf Kalla seperti dikutip dari Antara, Sabtu (17/11). 

1. Hampir sepertiga negara Islam mengalami konflik

Jusuf Kalla: Bersyukurlah Indonesia Lebih Damai dari Negara Islam LainDok. IDN Times/TKN Jokowi-Ma'ruf Amin

Jusuf Kalla mengatakan saat ini hampir sepertiga atau 30 persen negara Islam mengalami konflik. Karena itu ia berharap kedamaian di Indonesia bisa terus terjaga. "Kita bukan Irak, bukan Suriah, bukan Libia dan sebagainya," katanya. 

Baca Juga: JK Sebut 'Sontoloyo' dan 'Genderuwo' Bagian dari Kampanye Negatif

2. Masa pemulihan akibat konflik memakan waktu puluhan tahun

Jusuf Kalla: Bersyukurlah Indonesia Lebih Damai dari Negara Islam Lain(Wapres Jusuf Kalla) IDN Times/Fitang Aditya Budhi

Lebih lanjut Jusuf Kalla mengatakan masa pemulihan bagi daerah konflik bisa memakan waktu hingga tiga dekade atau tiga puluh tahun. "Oleh karena itu kita harus menjaga perdamaian di antara perbedaan," katanya. 

3. Mensyukuri perdamaian di Indonesia

Jusuf Kalla: Bersyukurlah Indonesia Lebih Damai dari Negara Islam LainSukma Shakti/IDN Times

Sebelum penutupan pidatonya di Sidang Terbuka Senat Universitas Islam Bandung, Jusuf Kalla bersyukur atas kedamaian di Indonesia. "Indonesia sebagai negara dengan penduduk Islam terbesar di dunia, ada kedamaian, tidak saling bertengkar," katanya.

Baca Juga: Penerbitan Kartu Nikah, JK: Biar Simpel Kalau Mau Nginap di Hotel

Topik:

  • M Gunawan Mashar

Berita Terkini Lainnya