Kisah Fhaza, Ikut Tes CPNS Sulsel saat Kehamilan Sudah Pembukaan Dua

Fhaza bertekad lulus dalam ujian CPNS di Sulsel

Makassar, IDN Times - Seleksi kompetensi dasar (SKD) CPNS 2021yang digelar Pemprov Sulsel menghadirkan cerita lain. Di antaranya, ada peserta yang sedang hamil tua saat mengikuti tes sesi kedua di gedung Celebes Convention Center (CCC) Makassar, Selasa (14/9/2021).

Tidak tanggung-tanggung, usia kandungan peserta tersebut sudah memasuki 9 bulan. Dia bahkan telah mengalami pembukaan dua saat menjalani tes CPNS. Peserta ini bernama Fhaza Fadhillah DJ (28).

"Tadi pagi saya belum rasa apa-apa makanya saya niatkan untuk datang tes," ucap Fhaza kepada wartawan saat ditemui di lokasi tes.

1. Tetap mengikuti proses tes yang panjang

Kisah Fhaza, Ikut Tes CPNS Sulsel saat Kehamilan Sudah Pembukaan DuaPara peserta seleksi CPNS Sulsel sesaat sebelum mengikuti tes SKD di CCC Makassar, Selasa (14/9/2021). IDN Times/Asrhawi Muin

Pada seleksi ini, dia membidik formasi jabatan pengawas pemanfaatan sumber daya kelautan dan perikanan Dinas Kelautan dan Perikanan Cabang Dinas Kelautan Mamminasata seksi pengawasan dan pengendalian sumber daya kelautan.

Saat menuju ruangan tes, dia dikawal oleh petugas. Di sana, rupanya ada perempuan hamil lagi selain Fhaza, yaitu Nur Rahmah (31). Mereka tampak duduk bersebelahan saat berada di ruang tunggu.

Dengan kondisinya itu, kedua orang peserta ini tetap bertekad mengikuti tes hingga akhir. Padahal tes tersebut berlangsung selama 110 menit. Belum lagi proses yang panjang sebelum masuk di ruang tes.

Sebelum masuk, peserta terlebih dahulu harus mencuci tangan sebelum registrasi. Kemudian, peserta harus mengecek kelengkapan dokumen yang diperlukan hingga menitipkan barang.

2. Menunggu waktu melahirkan

Kisah Fhaza, Ikut Tes CPNS Sulsel saat Kehamilan Sudah Pembukaan Duailustrasi ibu hamil (IDN Times/Arief Rahmat)

Sebelum mengikuti tes CPNS, Fhaza sebenarnya telah dirawat di salah satu layanan kesehatan di Makassar. Hal itu karena kondisinya yang sedang hamil tua dan menunggu waktu kelahiran sang buah hati.

Meski begitu, kontraksi yang dirasakan Fhaza datang dan pergi. Karena tidak terjadi kontraksi hari ini maka dia memutuskan tetap ikut tes CPNS.

"Saya sudah dua hari di klinik, tapi tadi pagi saya belum kontraksi lagi. Makanya saya putuskan ikut tes," katanya.

Baca Juga: Tes CPNS Pemprov Sulsel di CCC Makassar, Peserta Jangan Bawa Tim Hore

3. Panitia klaim ujian berjalan lancar

Kisah Fhaza, Ikut Tes CPNS Sulsel saat Kehamilan Sudah Pembukaan DuaPara peserta seleksi CPNS Sulsel sesaat sebelum mengikuti tes SKD di CCC Makassar, Selasa (14/9/2021). IDN Times/Asrhawi Muin

Sementara itu, Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Sulsel, Imran Jauzi mengatakan pelaksanaan SKD CPNS hari ini berjalan lancar sesuai dengan skenario yang dipersiapkan. 

Dia mengklaim tak ada keluhan apapun dari para peserta, termasuk dari kedua ibu hamil tersebut. Hanya ada keluhan terkait jaringan internet namun pada akhirnya bisa diatasi.

"Ada orang hamil tapi tidak ada keluhan khusus," kata Imran.

Baca Juga: Ratusan Peserta SKD CPNS Sulsel Tak Ikut Tes Hari Pertama, Auto Gugur?

Topik:

  • Irwan Idris

Berita Terkini Lainnya