17 Tahun, 93 Persen Desa di Sulbar Teraliri Listrik


Makassar, IDN Times - Perusahaan Listrik Negara (PLN) sudah mengalirkan listrik ke hampir semua dari sekitar 660 desa di Sulawesi Barat. Kondisi itu disampaikan Gubernur Ali Baal Masdar pada momen ulang tahun ke-17 Provinsi Sulbar.
"Berkat kerja keras pemerintah, 93,80 persen desa di Sulbar telah menerima listrik sebagai sentuhan pembangunan yang dijalankan pemerintah,” kata Ali Baal dikutip dari Antara, Jumat (24/9/2021).
Baca Juga: Baju Adat Dipakai Wapres, Pusat Diminta Perhatikan Sulbar
1. Empat kabupaten sudah terima listrik 100 persen

Sulbar dengan ibu kota Mamuju merupakan provinsi hasil pemekaran dari Sulawesi Selatan. Provinsi ini dibentuk pada 5 Oktober 2004.
Kini, Ali Baal menyebut empat kabupaten di Sulbar sudah teraliri listrik seratus persen. Masing-masing Majene, Polman, Mamuju, dan Mamuju Tengah.
2. Listrik tingkatkan aktivitas ekonomi masyarakat
.jpg)
Gubernur menyatakan pemerintah di Sulbar terus berupaya agar seluruh desa mendapatkan layanan listrik. Aliran listrik diharapkan bisa meningkatkan aktivitas ekonomi masyarakat.
“Selama 17 tahun, Sulbar, pemerintah telah meningkatkan kesejahteraan masyarakat dengan menjadikan listrik dinikmati oleh masyarakat agar terbantu dalam melakukan kegiatan ekonomi untuk meningkatkan kesejahteraan mereka,” katanya.
3. Berbagai infrastruktur penunjang listrik dibangun

Ia juga menyampaikan pemenuhan kebutuhan listrik di Sulbar. Selain kelistrikan PLN, Pemprov Sulbar juga telah membangun infrastruktur ketenagalistrikan untuk mendukung pemenuhan kebutuhan listrik. Sejak tahun 2017 telah dibangun dua pembangkit listrik tenaga mikro hidro (PLTMH) di Sulbar..
Kemudian selain itu telah dibangun Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) sebanyak lima unit pada tahun 2018 dan pada tahun 2019 juga dibangun listrik hemat energi 3.956 unit dan easy electric 84w unit.
Baca Juga: Kantor Gubernur Sulbar yang Roboh Akibat Gempa Mulai Dibangun
Topic:
Berita Terkini Lainnya
TRENDING
- Sidang Putusan Eksekusi Rumah Warga Bara-Baraya Ditunda, Karena MNEK?
- Bali United Vs PSM, Ujian Berlapis Juku Eja di Markas Lawan
- Dilarang Datang ke Stadion, Ini hasil Rembuk Suporter PSM di Bali
- Pakar Ungkap Efisiensi Berkendara lewat Jalan Tol Makassar
- Peresmian Monumen MNEK, KSAL: Simbol Persatuan Maritim Internasional
- Masa Persiapan Cuma Hitungan Hari, Pelatih PSM Beber Alasannya
- PSM Enggan Terlena Hasil Imbang di Markas Bali United
- Digugat Kader Gerindra Pangkep, Prabowo Subianto Tak Hadiri Sidang
- Meningkat, 2.575 Kasus HIV/AIDS di Sulsel pada 2022
- Tahan Imbang Bali United 1-1, PSM Bawa Pulang Hasil Positif