TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Makassar Raih 10 Medali Emas di Hari Kedua Porprov Sulsel XVII

Optimistis raih juara umum

Kontingen asal Makassar yang berlaga di Porprov Sulsel XVII berfoto bersama Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto, Sabtu (22/10/2022). Dok. Humas Pemkot Makassar

Makassar, IDN Times - Pekan Olahraga Provinsi Sulawesi Selatan (Porprov Sulsel) XVII Sinjai - Bulukumba berlangsung sejak Sabtu 22 Oktober 2022 malam. Di hari kedua ini, kontingen asal Makassar berhasil meraih 22 medali dari berbagai cabang olahraga (cabor).

Humas Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Makassar, Fachrudin Palapa, menyebutkan dari 22 medali itu, sebanyak 10 di antaranya adalah medali emas, 5 medali perak dan 7 medali perunggu. Dia optimistis kontingen Makassar bisa menambah jumlah emas sehingga target juara umum di Porprov Sulsel XVII bisa tercapai.

"Jadi 9 emas dari judo dan 1 emas dari pencak silat. Target kita 167 medali emas untuk 32 cabor," ujar Fachruddin Palapa, dalam siaran pers, Minggu (23/10/2022).

1. Wali Kota optimistis raih juara umum

Spanduk Makassar Juara pada pembukaan Porprov XVII di Kabupaten Sinjai, Sabtu (22/10/2022). Dok. Humas Pemkot Makassar

Wali Kota Makassar Moh Ramdhan 'Danny' Pomanto mengaku bangga dengan raihan tersebut. Dia pun optimistis Makassar bisa meraih juara umum pada Porprov Sulsel XVII di Sinjai dan Bulukumba itu. 

“Ini kita sudah mulai pertandingan. Alhamdulillah Makassar sudah mengantongi 10 emas. Insyaallah jumlah ini akan terus bertambah," kata Danny.

Danny juga secara khusus memberikan semangat kepada para atlet yang akan bertanding. Dia berharap kontingen Kota Makassar bisa meraih juara umum dengan kualitas yang unggul.

“Saya melihat inilah persiapan altet yang terbaik selama di Porprov Sulsel, dan Insyaallah kita target juara dengan kualitas,” katanya.

Baca Juga: Pertina Keluhkan Anggaran Porprov Sulsel: Beli Sarung Tinju Tak Cukup

2. Targetkan 167 medali emas

Kontingen asal Makassar pada pembukaan di Porprov Sulsel XVII, di Kabupaten Sinjai, Sabtu (22/10/2022). Dok. Humas Pemkot Makassar

Pada pembukaan Porprov XVII di Wisma Sandika, Kabupaten Sinjai, Sabtu (22/10/2022) malam, Danny juga menyampaikan targetnya untuk kontingen Makassar. Danny menargetkan 167 emas untuk semua cabor.

Dengan raihan 167 emas untuk 32 cabor dia pun optimistis Makassar bisa meraih juara umum tahun ini.

"Sesuai dengan tekad Makassar Juara, tahun ini kita targetkan 167 emas untuk semua cabang olahraga," kata Danny Pomanto.

Baca Juga: Gubernur Sulsel Janjikan Hadiah Bagi Peraih Juara Satu Porprov XVII

Berita Terkini Lainnya