Viral! Anggota Polantas di Makassar Gelar Tilang tanpa Atribut

Pengendara kesal karena menilai razia polisi itu tidak resmi

Makassar, IDN Times - Pihak kepolisian lalu lintas (Polantas) di Kota Makassar, Sulawesi Selatan, ramai disorot publik setelah video viral mereka menggelar operasi tilang manual tanpa menggunakan atribut.

Kepala Satuan (Kasat) Polantas Polrestabes Makassar, Kompol Amin Toha, menyikapi hal tersebut dengan memanggil sejumlah personel polisi yang diketahui melakukan razia tersebut di Jalan Metro Tanjung Bunga.

"Sudah kami panggil yang bersangkutan terkait pelaksanaan kegiatan, kita arahkan agar setiap pelaksanaan operasi itu dilengkapi dengan atribut lengkap," kata Kompol Amin kepada wartawan, Rabu (7/6/2023).

Sebuah video viral memperlihatkan, seorang warga membentak sejumlah anggota Polantas yang sedang menggelar razia atau tilang manual sistem stationer di Jalan Mentro Tanjung Bunga, Kecamatan Tamalate, Kota Makassar.

Penyebabnya, pengendara itu tak terima ditilang manual oleh sejumlah polisi lalu lintas tersebut dan menganggap mereka menggelar razia yang tidak sesuai dengan prosedur.

1. Jajaran Polrestabes Makassar diminta awasi anggotanya

Viral! Anggota Polantas di Makassar Gelar Tilang tanpa AtributIlustrasi. Petugas Satlantas Polrestabes Makassar mengamankan Pak Ogah di sejumlah jalan. IDN Times/Polrestabes Makassar

Berangkat dari kejadian tersebut, Kompol Amin Toha mengaku sudah menyampaikan langsung kepada jajaran Polantas Polrestabes Makassar maupun yang ada di Polsek jajaran agar mengawasi anggotanya tiap menggelar operasi tilang.

"Kita sampaikan ke jajaran, Kapolsek dan kanit (kepala unit) Lantas untuk melakukan pengawasan dan pengendalian kepada anggota yang mau atau sedang bertugas agar kejadian ini tidak terulang lagi," terangnya.

2. Kapolsek Tamalate sebut bukan anggotanya

Viral! Anggota Polantas di Makassar Gelar Tilang tanpa AtributIlustrasi tilang. IDN Times/Mia Amalia

Kapolsek Tamalate, AKP Aris Sumarsono turut angkat bicara terkait video sejumlah polisi menggelar tilang tanpa atribut di wilayahnya. Menurutnya, polisi-polisi itu bukan anggotanya.

"Bukan anggota saya (Polsek Tamalate) itu, tapi siapa tahu itu razia untuk penertiban knalpot brong (racing) mungkin, jadi soal kejadian itu saya tidak tahu. Karena itu bukan anggota Polsek itu," kata Aris kepada wartawan.

Baca Juga: Intel Polisi Datangi Rumah Siswa SMP Islam Athirah Makassar yang Tewas

3. AKP Aris: ada pakai knalpot brong kita ditangkap

Viral! Anggota Polantas di Makassar Gelar Tilang tanpa AtributTumpukan knalpot brong atau racing yang diamankan Polrestabes Makassar dari sebuah bengkel. (Dahrul Amri/IDN Times Sulsel)

Walau Aris mengaku sejumlah polisi yang menggelar tilang tanpa atribut kepolisian itu bukan anggotanya, namun kata dia, beberapa pekan ini anggota Polsek Tamalate rutin melaksanakan penertiban dan razia knalpot brong.

"Ya kalau penertiban pagi, siang dan sore itu penertiban knalpot brong iya. Karena itu kan yang lagi perioritas dan memang arahan dari bapak Kapolrestabes," ungkap Aris.

"Memang ada pengaturan lalu lintas di jembatan Barombong. Dan untuk pengaturan pas ada yang langgar dan pakai knalpot brong pasti kita tangkap. Kalau itu sweeping di tempat bukan anggota saya," tambahnya.

Baca Juga: Polisi Ciduk Truk Miras-Rokok Ilegal asal China di Makassar

Topik:

  • Irwan Idris

Berita Terkini Lainnya