TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Berprestasi, Petani Luwu Timur Diundang ke Istana Merdeka

Sidik akan mengikuti peringatan HUT ke-74 kemerdekaan RI

IDN Times/Teatrika Handiko Putri

Malili, IDN Times - Seorang petani asal Sulawesi Selatan, Sidik Purnomo, diundang secara khusus untuk mengikuti peringatan HUT ke-74 Kemerdekaan Republik Indonesia di Istana Merdeka, Jakarta. 

Sidik diundang untuk hadir di Istana Merdeka pada 17 Agustus mendatang. Sidik merupakan petani berprestasi, demikian dikutip dari situs Antara (12/8). Pemerintah Kabupaten Luwu Timur siap membiayai perjalanan Sidik Purnomo ke Jakarta hingga kembali ke desanya.

Baca Juga: Sarat Nilai Lokal, Ini Tiga Tradisi Iduladha di Sulawesi Selatan

1. Sidik didaulat sebagai petani berprestasi nasional tahun 2019

IDN Times/Toni Kamajaya

Sidik merupakan petani asal Desa Sindu Agung Kecamatan Mangkutana Kabupaten Luwu Timur. Tahun ini dia diundang untuk menghadiri peringatan kemerdekaan RI sebagai petani berprestasi nasional tahun 2019.

Pemberian penghargaan kepada Sidik melalui surat undangan dari Kementerian Pertanian RI melalui Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian dengan nomor B-/2292/TU.030/I/08/2019 perihal penerima penghargaan tingkat nasional tahun 2019. Sidik berhasil meraih penghargaan petani berprestasi terpadu meliputi tanaman pangan, peternakan dan perikanan.

2. Bupati Luwu Timur siap membiayai perjalanan Sidik ke Jakarta hingga kembali ke Desa Sindu Agung

(Ilustrasi pesawat Citilink) www.instagram.com/@citilink

Sebelum berangkat ke Jakarta, Sidik Purnomo diundang ke Rumah Dinas Bupati Luwu Timur, HM Thorig Husler pada Sabtu, 10 Agustus lalu. Dalam pertemuan itu, Bupati Thorig mengaku bangga pada prestasi petani asal daerahnya.

"Saya berharap Sidik Purnomo bisa terus berkarya dan menjadi inspirator bagi pemuda-pemuda Luwu Timur untuk terus mengembangkan sektor pertanian," kata Husler.

Lebih lanjut dia mengutarakan bahwa pemerintah kabupaten siap memfasilitasi agar Sidik bisa hadir dalam peringatan kemerdekaan di Istana Merdeka tersebut. "Termasuk biaya transportasi mulai dari keberangkatan dari Sindu Agung ke Istana Merdeka sampai kembali ke Sindu Agung," tambah Husler.

Baca Juga: Sulawesi Selatan Penerima Terbanyak Penghargaan KLA 2019

Berita Terkini Lainnya