TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Jusuf Kalla Ajak Jemaah Salat Iduladha Doakan Indonesia 

JK juga mendoakan jemaah haji di Mekkah

IDN Times/Teatrika Handiko Putri

Makassar, IDN Times - Wakil Presiden RI Jusuf Kalla mengajak masyarakat mendoakan Indonesia agar selalu dalam limpahan rahmat dan berkah kesejahteraan.

Hal itu disampaikan JK-sapaan akrabnya- di hadapan ribuan warga Kota Makassar saat memberi kata sambutan pada pelaksanaan Salat Iduladha di Lapangan Karebosi, Makassar, Sulawesi Selatan, Minggu (11/8).

"Dan tentunya kita mendoakan negara kita, negeri kita diberkati oleh Allah SWT," ucap JK dikutip Antara.

Baca Juga: Wapres Jusuf Kalla Lebaran Iduladha di Makassar

1. JK turut mendoakan jemaah haji

ANTARA FOTO/Hanni Sofia

Wapres JK juga meminta agar masyarakat dengan iklhas memanjatkan doa kepada Tuhan agar memberi kekuatan dan kelancaran pelaksanaan ibadah kepada jemaah haji yang berada di Mekkah, Arab Saudi.

"Mari kita semua mendoakan jemaah haji kita, di mana kita doakan mereka di Arafah menjalankan ibadah sebaik-baiknya," ajak JK.

2. Makna Hari Raya Kurban menurut JK

IDN Times/Kevin Handoko

JK menyampaikan bahwa makna terdalam dari perayaan Idul Kurban yaitu momentum bagi seluruh umat Islam, agar bisa belajar lebih sabar dan tulus dalam berkorban.

"Dan seperti kita semua mengabdi kepada masyarakat. Semua itu pengorbanan yang patut kita jalankan, bagi kita semua," JK menjelaskan.

Baca Juga: 77 Foto Terbaik Jusuf Kalla Dipamerkan di Makassar

Berita Terkini Lainnya