9 Ide Outfit Hijab Nuansa Hitam ala Julia Prastini, Simpel dan Modis

Julia Prastini merupakan salah satu selebgram hits yang memiliki gaya penampilan simpel namun tetap modis. Wanita berdarah China ini cukup sering tampil dengan outfit hitam.
Bagi kamu para pecinta outfit dengan nuansa gelap, gaya busana serba hitam ala Julia Prastini bisa dijadikan inspirasi. Penasaran seperti apa? Yuk langsung saja kita intip gayanya berikut ini.
Baca Juga: 9 Mix and Match Outfit Hijab Nuansa Hitam ala Henny Rahman, Stylish!
1. Tampil dengan edgy style, Julia mengombinasikan pleated skirt hitam model tumpuk dengan kemeja oversized cokelat. Makin chic dengan ankle boots, hijab, dan handbag senada
2. Buat outfit kuliah yang nggak pakai ribet, kamu bisa mengenakan atasan dan pashmina hitam yang dipadukan dengan kulot warna beige
3. Jika kamu memiliki banyak gamis hitam polos di lemari, cobalah kombinasikan dengan outer vest abu–abu dan pashmina hitam. Untuk penampilan yang lebih trendi, kenakan bersama canvas sneakers!
4. Next, kamu juga bisa memadukan gamis hitam polos dengan hijab serta outerwear kimono hitam. Dijamin langsung tampak modis!
5. Outfit hitam juga bisa dipakai untuk kondangan lho, kamu tinggal memilih abaya yang memiliki aksen brokat di bagian tengah. Auto terlihat simpel namun tetap elegan!
6. Nggak kalah modis, gamis hitam model lengan balon beraksen ruffle di pergelangan tangan ini juga bisa dijadikan outfit kondangan bareng pasangan
7. Tampil stylish mengenakan midi dress motif polkadot dengan stocking hitam, padukan dengan hijab serta sepatu boots. Gayanya modis abis!
8. Kamu si pecinta tunik bisa memadukan koleksi tunik hitam milikmu dengan kulot serta hijab warna senada. Pakai flat sandal warna beige agar tampak elegan!
9. Biar nggak polos – polos amat, kamu bisa melapisi gamis hitam dengan kain tulle bermotif. Untuk penampilan yang syar’i, pakailah khimar instan warna senada yang menutup dada
Deretan outfit hijab dengan nuansa hitam ala Julia Prastini simpel namun tetap modis sehingga mudah untuk disontek. Dari sembilan OOTD di atas, style mana yang jadi favoritmu?
Baca Juga: 10 Ide Padu Padan Leather Outfit, Style Hijab Keren dan Edgy
IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.