Hadapi Persikabo, Pelatih PSM Persiapkan Rotasi Pemain Inti

Bek kiri Abdul Rachman tak bisa tampil akibat cedera

Makassar, IDN Times - Jelang bersua Persikabo 1973 pada pekan kesembilan BRI Liga 1 2021/22, Selasa besok (26/10/2021), pelatih PSM Milomir Seslija menyebut kekalahan pekan sebelumnya jadi bagian dari proses perkembangan tim.

Dalam jumpa pers virtual pada Senin siang (25/10/2021), kekalahan 2-1 dari Borneo FC pekan lalu diharap jadi pelecut semangat tim agar tampil lebih baik.

Meski masa persiapannya cuma 4 hari, Milo enggan menjadikannya sebagai alasan. Ia bahkan bakal merotasi beberapa posisi.

"Ini (jadwal padat, red.) harus kita hadapi untuk mempersiapkan diri. Akan selalu ada kesempatan untuk melakukan rotasi dan melihat pemain mana saja yang lebih siap," ujarnya.

1. Pelatih PSM Milomir Seslija menyebut sang lawan punya serangan balik berbahaya

Hadapi Persikabo, Pelatih PSM Persiapkan Rotasi Pemain IntiPelatih PSM Makassar, Milomir Seslija, ketika memimpin sesi latihan di Bosowa Sport Center pada Kamis 14 Oktober 2021. (Instagram.com/psm_makassar)

Berbicara materi sang lawan, Milo mengakui tim asuhan Igor Kruishenko itu termasuk berbahaya. Meski saat ini tercecer di papan tengah klasemen sementara, Ciro Alves cs disebutnya cukup matang dalam bertahan dan menyerang. 

"Mereka cukup baik dalam membangun serangan balik. Ada juga pemain yang bagus mengolah bola. Kita tentu harus siap menghadapi tim seperti ini," tutur pelatih berpaspor Bosnia-Herzegovina tersebut.

Meski begitu, ia mengakui seluruh kontestan Liga 1 musim ini bisa mengalahkan satu sama lain, terlepas dari posisi mereka di papan klasemen. Baginya, formula ampuh menghadapi ketatnya kompetisi adalah punya persaingan sehat di dalam tim.

"Kita harus punya persaingan antar pemain di semua lini, di setiap posisi, agar yang terbaik yang berhak bermain," kata Milo.

2. Tak bisa tampil akibat cedera, tiga pemain disiapkan sebagai pengganti Abdul Rachman

Hadapi Persikabo, Pelatih PSM Persiapkan Rotasi Pemain IntiBek kiri PSM Makassar Abdul Rachman dalam sesi latihan di Lapangan Sapen Karanganyar jelang lanjutan Piala Menpora 2021, Rabu 21 April 2021. (Instagram.com/psm_makassar)

Abdul Rachman dipastikan absen dari laga ini. Sang bek kiri harus menjalani pemulihan usai mendapat cedera pinggang di partai kontra Borneo FC.

"Abdul Rachman sulit kita mainkan di laga ini. Semoga pemulihannya berjalan baik, sehingga ia bisa bermain pertandingan selanjutnya. Kita sudah menyiapkan beberapa opsi pengganti. Kita lihat saja nanti, (siapa yang turun, red.)" ungkap Milo.

Ada beberapa nama mencuat sebagai pengisi satu pos yang ditinggalkan Abdul Rachman. Ada Zikri Akbar yang pekan lalu sempat bermain selama 41 menit, rekrutan baru Syahrul Mustofa serta Hasyim Kipuw yang mengawali kariernya sebagai bek kiri.

3. Tampil sebagai starter, Azka Fauzi ingin membawa Juku Eja ke papan atas

Hadapi Persikabo, Pelatih PSM Persiapkan Rotasi Pemain IntiPemain PSM Makassar, Azka Fauzi, dalam sesi latihan di Bosowa Sport Center pada Senin 11 Oktober 2021. (Instagram.com/psm_makassar)

Dalam kesempatan yang sama, Azka Fauzi mengaku akan berusaha keras membawa Juku Eja mengantongi kemenangan.

"Saya sudah siap untuk pertandingan besok, untuk melawan Persikabo. Semoga kita tim PSM bisa membawa pulang tiga poin, untuk menuju ke papan atas lagi," kata sang winger.

Azka kemungkinan besar masuk dalam rencana rotasi. Jika melihat penampilannya sepanjang dua laga terakhir, ia beroperasi pada sisi kiri yang biasa ditempati Ilham Udin Armaiyn. Meski begitu, si pemain pinjaman Persis Solo punya posisi asli winger kanan. Bisa jadi, Azka jadi kartu truf kejutan sekaligus penyegaran sektor depan PSM.

Baca Juga: 5 Duel Terakhir PSM Vs Persikabo yang Didominasi Juku Eja

Topik:

  • Irwan Idris

Berita Terkini Lainnya