Arus Balik Lebaran 2022 Kian Menurun di Pelabuhan Makassar

Arus balik diperkirakan sampai akhir Mei

Makassar, IDN Times - Pergerakan arus balik pemudik Lebaran 2022 di pelabuhan Soekarno-Hatta kian menurun. Kondisi itu terlihat dari H+8 hingga H+15 lebaran.

Kepala Operasional dan Pelayanan Pelni Makassar Tomi Santoso mengatakan, tidak ada puncak arus balik pada lebaran tahun ini karena pergerakan arus balik relatif rata dan tidak begitu signifikan tiap harinya.

"Arus balik ini relatif rata disetiap harinya, datanya juga begitu. Kalau ada kenaikan itu di tanggal sepuluh (10 mei)," jelas Tomi Santoso kepada IDN Times Sulsel saat dikonfirmasi, Jumat (13/5/2022) pagi.

Pelni Makassar mencatat, sejak arus balik tanggal 3 Mei atau H+1 lebaran, pergerakan penumpang tidak begitu naik. Namun pada 10 Mei pergerakan sempat naik sebab ada 2000 orang yang masuk ke Makassar melalui jalur laut Pelabuhan Soekarno-Hatta.

Baca Juga: 1.500 Saudagar Bugis Makassar Bakal Hadiri PSBM ke-22 

1. Arus balik dari lima daerah

Arus Balik Lebaran 2022 Kian Menurun di Pelabuhan MakassarAktivitas di Pelabuhan Soekarno-Hatta Makassar saat arus balik lebaran/Dahrul Amri Lobubu/IDN Times Sulsel

Kata Tomi, secara dominan, orang yang masuk ke kota Makassar lewat Pelabuhan Soekarno-Hatta ini dari lima daerah yaitu, Jawa (Surabaya) kemudian dari Jakarta, Balikpapan, Bau bau, dan Labuan Bajo.

  1. "Jadi ke arah Jawa dan Jakarta, Kalimantan, Bau-bau ini tidak termasuk daerah timur ya (Papua dan Maluku), kemudian juga arah Nusa Teggara itu Labuan Bajo," jelas Tomi.

2. Diperkirakan terjadi arus balik sampai akhir Mei

Arus Balik Lebaran 2022 Kian Menurun di Pelabuhan MakassarKepala Operasional dan Pelayanan PT Pelni Makassar, Tomi Santoso/Dahrul Amri Lobubun/IDN Times Sulsel

Secara kebijakan pemerintah arus balik terakhir akan terjadi pada tanggal 18 Mei. Dan itu disebutkan tidak akan ada terjadi puncak arus balik karena pergerakan para pemudik balik sudah terjadi sejak 3 Mei.

Lanjut Tomi, walau pun secara kebijakan dari pemerintah dan jadwal posko mudik dan arus balik sampai H+15 pada 18 Mei, tidak menutup kemungkinannya pemudik masih berdatangan sampai akhir bulan.

"Secara kebijakannya itu memang sampai tanggal 18, sesuai jadwal posko nasional juga. Tapi memang ada potensi sampai di akhir bulan masih mudik balik, ini mungkin pemudik sesuaikan jadwal kapal," ujarnya.

3. Ribuan orang akan masuk Makassar

Arus Balik Lebaran 2022 Kian Menurun di Pelabuhan MakassarPergAktivitas penumpang di Pelabuhan Soekarno-Hatta Makassar/Dahrul Amri Lobubu/IDN Times Sulsel

Tomi menjelaskan, secara data arus mudik sebelum lebaran tercatat 15.000 sampai 16.000 orang, baik yang pergi atau lewat Pelabuhan Soekarno-Hatta maupun turun. Jadi pergerakan penumpang berkisar 30.000 orang.

"Sedangkan arus balik dari tanggal 3 mei sampai sekarang (13 mei) itu ada 11 ribu sampai 12 ribu, jadi nanti total pergerakan orang (di pelabuhan Soekarno-Hatta) itu sekitar 20 ribu ini diperkirakan sampai di akhir bulan mei," tambah Tomi Santoso.

Baca Juga: Satu Pasien Suspek Hepatitis Akut Asal Sulbar Dirawat di Makassar

Topik:

  • Aan Pranata

Berita Terkini Lainnya