TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Pembukaan Kembali THM di Makassar Tunggu Petunjuk Pj Wali Kota

Pemerintah masih melakukan sumulasi sebelum disetujui

Ilustrasi tempat hiburan malam (Edoardo Tommassini/pexel.com)

Makassar, IDN Times - Pemerintah Kota Makassar, Sulawesi Selatan merencanakan untuk kembali membuka tempat hiburan malam (THM) di tengah situasi pandemik COVID-19. Pertimbangannya, agar roda ekonomi dalam konteks usaha yang dianggap cukup berkontribusi ke pemerintah, dapat kembali berputar.

"Untuk dibukanya THM, kami menunggu petunjuk pak Penjabat Wali Kota (Yusran Yusuf)," kata Kepala Bidang Pengembangan Destinasi Wisata Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) Kota Makassar, Andi Karunrung kepada IDN Times, saat dikonfirmasi, Jumat (12/6).

1. Simulasi protokol kesehatan di THM mulai dilakukan

Ilustrasi tempat hiburan malam (Dok. IDN Times/Istimewa)

Saat ini, kata Andi Karunrung, pihaknya sementara melaksanakan simulasi teknis penerapan protokol kesehatan apabila THM ini disetujui untuk dibuka. Protap kesehatan dianggap penting agar penularan wabah COVID-19 dapat diminimalisir bahkan dihentikan.

Hanya saja, Andi masih enggan menyebut secara rinci bagaimana skema penerapan simulasi protokol kesehatan dilakukan di THM. "Hari ini simulasi untuk pengambilan gambar protap kesehatan di tempat hiburan. Nanti hasilnya diperlihatkan ke Pak Wali," imbuh Andi Karunrung.

Baca Juga: Kawal Social Distancing, Polisi Sisir THM di Makassar

2. Desakan kembali membuka dari pemilik usaha THM?

Polrestabes Makassar patrolis sosialisasi pencegahan Covid-19. IDN Times/Polrestabes Makassar

Selain karena persoalan sumbangan pajak ke pemerintah melalui Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda), pertimbangan untuk membuka kembali THM di tengah situasi pandemik COVID-19 di Kota Makassar, juga dikabarkan atas desakan pemilik usaha.

Hal tersebut dibenarkan Andi Karunrung. Namun, Andi Karunrung lagi-lagi masih enggan bespekulasi lebih jauh. "Asosiasi Usaha Hiburan Malam (AUHM) dan Asosiasi ARKES, menghadap Wali Kota, lebih jelasnya kita tanyakan sama beliau," ucap Andi Karunrung.

Baca Juga: Corona Belum Reda, AUHM Minta Penutupan THM di Makassar Diperpanjang

Berita Terkini Lainnya