TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Munafri Janji PSM Bayar Tunggakan Gaji Pemain sebelum Liga 1 Bergulir

PSM masih menunggak gaji pemain sekitar Rp6 miliar

CEO PSM Makassar, Munafri Arifuddn saat memberikan keterangan di sela perayaan ultah tim PSM ke-104 tahun di Stadion Mattoanging Makassar, Senin (4/11/2019). Sahrul Ramadan/IDN Times

Makassar, IDN Times - Chief Executive Officer atau CEO PSM Makassar Munafri Arifuddin, mengungkapkan pihaknya masih berupaya membayar tunggakan gaji pemain, yang hingga saat ini masih menjadi penyebab Juku Eja dihukum oleh FIFA.

"Progresnya alhamdulillah sudah ada, perlahan kita menyelesaikan semua persoalan-persoalan itu," kata Munafri usai latihan perdana PSM di BSC, Jalan Teuku Umar, Kamis (3/6/2021).

1. Munafri janji tuntaskan semua tunggakan gaji pemain PSM sebelum liga 1 bergulir

Para pemain PSM Makassar bersama CEO Munafri Arifuddin usai pertandingan pekan penutup Liga 1 2018. (Dok. PSM Makassar)

Manajemen PSM, kata Munafri, berupaya membayar tunggakan gaji eks pemain Juku Eja, Giancarlo, sebelum Liga 1 Indonesia 2021 bergulir pada Juli mendatang. "Insyallah dalam waktu dekat kita selesaikan semua," ucapnya.

Munafri mengaku, tak ingin berdiam diri dengan masalah yang sempat membuat klubnya disorot masyarakat. "Kita juga tidak boleh berdiam diri untuk itu. Makanya kita mulai fokuskan dulu latihan," jelasnya.

Pada 15 Februari 2021 lalu, PSM diketahui harus menerima hukuman dari FIFA selaku otoritas tertinggi sepak bola dunia. Hukuman dijatuhkan lantaran PSM menunggak gaji salah satu pemain asingnya musim lalu, Giancarlo Lopes Rodrigues sebesar Rp6 miliar.

Baca Juga: Buntut Tunggakan Gaji Pemain, FIFA Jatuhkan Sanksi ke PSM Makassar

2. Munafri bakal datangkan dan uji coba pemain lokal

Latihan perdana PSM Makassar jelang Liga 1 2021, Kamis (3/6/2021). IDN Times/Sahrul Ramadan

Munafri menyatakan kesiapan timnya untuk mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2021 dalam waktu dekat. Mengingat jadwal liga tidak lama lagi dimulai. "Kita yakin dengan kondisi (tim) yang ada saat ini, kita bangun persiapan perlahan," terangnya. 

Menyoal komposisi tim PSM saat ini, Minafri menyerahkan sepenuhnya kepada tim kepelatihan. Dia pun mengisyaratkan bakal segera merekrut pemain lokal. "Ada dalam waktu dekat ini juga kita coba dulu apakah bisa atau tidak," imbuh pria yang akrab disapa Appi ini.

Baca Juga: Latihan Perdana Jelang Liga 1, PSM Datangkan Pemain Garuda Select

Berita Terkini Lainnya