TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

41 Napi Perempuan di LPP Kelas II Gowa Positif COVID-19  

Masih ada pemeriksaan lanjutan

Ilustrasi pemeriksaan rapid test di pasar Palembang (IDN Times/ Deryardli Tiarhendi)

Makassar, IDN Times - Sebanyak 41 warga binaan perempuan di Lembaga Pemasyarakatan Perempuan (LPP) Kelas II A Sungguminasa, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan, terkonfirmasi postiif COVID-19. Itu diketahui setelah tim Gugus Tugas COVID-19 Gowa dan petugas Dinas Kesehatan Gowa memeriksa para narapidana.

"Awalnya itu ada enam terkonfirmasi positif. Kemudian dites lagi yang lanjutannya ada 35 positif," kata Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan Gowa dr Gaffar, kepada IDN Times, Sabtu (6/6).

1. Napi dinyatakan positif berdasarkan hasil tes swab

Foto hanya ilustrasi - Swab test terhadap pedagang pasar raya Padang, Sumatera Barat. IDN Times/Andri NH

Gaffar menjelaskan, petugas awalnya menggelar tes cepat atau rapid test di lingkungan Lapas. Dari puluhan orang yang dites, beberapa di antaranya dinyatakan reaktif. Setelah dilakukan pemeriksaan lanjutan melalui tes usap tenggorok atau swab, enam orang dinyatakan positif.

Setelah pemeriksaan gelombang pertama, petugas kemudian kembali menggelar tes swab pada Jumat (5/6) kemarin.

"Yang sisanya itu. Karena kan berlanjut ini, jadi kita ketahui ternyata masih ada (35) yang positif lagi," ucap Gaffar.

2. Napi yang terkonfirmasi positif langsung diisolasi

Ilustrasi tenaga kesehatan (ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya)

Gaffar menyebut puluhan narapidana yang dinyatakan positif langsung diisolasi. Mereka ditempatkan terpisah dengan narapidana lain di dalam lapas, untuk meminimalisir penyebaran virus.

"Sudah diisolasi dari kemarin. Kita koordinasi dengan semua petugas di dalam lapas juga," ujarnya.

Hari ini kata Gaffar, rencananya petugas gabungan akan merujuk dan memindahkan para napi positif ke sejumlah lokasi penampungan pasien COVID-19 yang di sediakan pemerintah.

"Sebagian yang sudah dikonfirmasi dari kemarin itu sudah ada di Rumah Sakit Dadi, Makassar. Hari ini selanjutnya yang belum kita evakuasi lagi ke beberapa lokasi. Tapi sementara ini mereka masih diisolasi sendiri di lapas," kata Gaffar.

Berita Terkini Lainnya