TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Komunitas Anak Muda Diharap Perkuat Pemberdayaan Masyarakat Desa

Potensi lokal di desa terpencil harus digali

Istimewa

Makassar, IDN Times - Wakil Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman menerima Komunitas Tawa Semesta Foundation di Baruga Lounge Kantor Gubernur Sulawesi Selatan, Kamis (4/7). Komunitas anak muda tersebut diharapkan bisa memperkuat akselerasi pemberdayaan masyarakat desa.

Oleh karena itu, ujar Andi Sudirman, industri kreatif harus menjadi perhatian agar mewujudkan masyarakat madani di Sulsel. "Ini salah atu kunci untuk mempercepat pembangunan desa," katanya.

Baca Juga: Jepang Sumbang 200 Tempat Tidur Medis ke Sulsel

1. Gali potensi lokal di desa-desa terpencil

Menurut dia, anak muda kreatif sangat dibutuhkan karena memiliki visi menggali potensi desa-desa terpencil. Apalagi mereka memiliki tagline "Sekecil Apapun Kebahagiaan Akan Membawa Senyum kepada Semesta".

Andi Sudirman berujar bahwa kreativitas itu tidak hanya terbatas pada satu aspek tertentu, melainkan memiliki cakupan yang luas. "Yang jelasnya mampu membuat perubahan di masyarakat," katanya.

2. Kerap banyak ide muncul dari anak muda

IDN Times/Didit Hariyadi

Ia beranggapan jika keberadaan komunitas anak muda di desa sangat penting. Pasalnya kerap banyak ide kreatif yang bakal muncul dari anak muda atau komunitas di desa terpencil. Sehingga dapat berpengaruh terhadap masyarakat setempat.

"Kalau sudah ada ide, tinggal eksekusinya dalam berbuat kebaikan," ucap adik kandung Menteri Pertanian ini.

Baca Juga: Monev KPK, Ratusan Aset Pemprov Sulsel Belum Tersertifikat

Berita Terkini Lainnya