29 Kloter Jemaah Haji Debarkasi Makassar Kembali dari Saudi

Total 32 anggota jemaah Embarkasi Makassar wafat

Makassar, IDN Times - Sebanyak 29 kelompok terbang jemaah haji Debarkasi Makassar kembali dari Arab Saudi, hingga Minggu (14/7/2024). Sejauh ini, jemaah pulang berjumlah 13.022 orang.

Hal itu disampaikan Kepala Bidang Penerimaan dan Penjemputan Jemaah PPIH Embarkasi–Debarkasi Makassar Wahyuddin Hakim, saat kedatangan Kloter 29, di Bandara Sultan Hasanuddin Makassar, Minggu pukul 13.02 Wita.

“Hingga kedatangan kloter 29 ini, jemaah haji embarkasi Makassar yang telah kembali ke tanah air sebanyak 13.022 jemaah. Khusus untuk kloter 29 yang kembali hanya 446 dari 450 yang diberangkatkan,” katanya.

Tahun ini sebanyak 16.669 orang berangkat haji melalui Embarkasi Makassar. Jumlah itu terdiri dari 16.343 anggota jemaah asal delapan provinsi yang terbagi dalam 37 kloter. Selain itu terdpat 121 petugas haji daerah serta 205 petugas kloter.

Kloter 29 berisi jemaah haji asal Sulawesi Tenggara. Satu anggota kloter bernama Nurhana Temme Liddo wafat RSAS King Faisal Arab Saudi. Satu orang lain, Ismail Landau sedang menjalani perawatan di RS King Salman Madinah.

Per Senin (25/7/2024), tujuh anggota jemaah haji Sultra wafat di Saudi. Sedangkan secara total, jumlah anggota jemaah Embarkasi Makassar yang wafat sebanyak 32 orang. Selain itu enam orang masih dirawat di Saudi.

Baca Juga: Zulhas Sebut Pansus Haji Mulai Bekerja Setelah Proses Haji Selesai

Topik:

  • Aan Pranata

Berita Terkini Lainnya