TNI Kerahkan Helikopter Cari Pesawat Hilang di Sekitar Bantimurung

Makassar, IDN Times - Tentara Nasional Indonesia (TNI) mengerahkan tim mencari pesawat Indonesia Air Transport nomor penerbangan PK-THT, yang dilaporkan hilang di kawasan Bantimurung, Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan, Sabtu (17/1/2026). Pesawat ATR 42-500 itu hilang kontak dalam rute penerbangan Yogyakarta-Makassar.
Panglima Kodam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Bangun Nawoko mengatakan, tim bergerak menggunakan helikopter. Fokus pencarian di sekitar kawasan karst Taman Nasional Bantimurung Bulusaraung.
"Sebagai informasi bahwa kita sudah mengeluarkan tim dari TNI yaitu dengan heli caracal," kata Pangdam kepada wartawan di Kantor Basarnas Makassar, Sabtu.
Pangdam menerangkan, pihaknya juga telah menggerakkan tim darat, melibatkan jajaran Kodam XIV/Hasanuddin, Paskhas, dan jajaran Kostrad.
"Harapan kita setelah tahu exact lokasinya nanti akan langsung membagi daerah agar efisien dan efektif untuk pencarian. yang kedua kita juga sudah siapkan peralatan yang memungkinkan untuk memudahkan dalam rangka evakuasi, mengingat di daerah ini adalah pegunungan karst yang kita tahu bahwa kondisinya hutan lebat dan cukup terjal," ucapnya.
Lebih lanjut, Pangdam menyatakan Kodam XIV/Hasanuddin menyiapkan lima satuan setingkat kompi, mulai dari tim kesehatan, komunikasi, hingga tim topografi.
"Kita nanti akan banyak menggerakkan drone-drone dalam rangka pencarian ini. Kemudian yang kedua, dari Kostrad ada 3 SSK, itu hampir 1 SSI. Kemudian tadi dari Lanud ada sekitar 60, kemudian dari Paskhas sekitar 25-30. Kemudian jajaran Basarnas juga sudah bergerak dibantu oleh masyarakat."
















