TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Air Mata Iringi Pemakaman Prajurit TNI yang Gugur di Mimika Papua

Serka La Ongge tinggalkan istri dan tiga orang anak

ANTARA FOTO/Rija

Makassar, IDN Times - Jenazah Sersan Kepala (Anumerta) La Ongge, anggota Koramil 1710-05 di Distrik Jila, Kabupaten Mimika, telah dikebumikan di Taman Makan Pahlawan (TMP) Oputa Yi Koo, Kota Baubau, Sulawesi Tenggara, pada Rabu (11/3) siang.

Upacara pemakaman yang dihadiri istri dan ketiga anak almarhum berlangsung penuh haru. Isak tangis sanak keluarga mengiringi proses mendiang dikebumikan di liang lahat. Sebelumnya, upacara pemberangkatan dilakukan di kediaman Serka La Ongge, yang berada di Perumahan Betoambari Permai, Kelurahan Sulaa, Kecamatan Betoambari.

1. Di mata keluarga, mendiang Serka La Ongge adalah sosok penyayang yang rajin ibadah

ANTARA/Azis Senong

Menurut paman La Ongge, La Andu, mendiang disebut sebagai sosok dengan sifat penyayang serta rajin ibadah. Menurut informasi, mendiang meregang nyawa akibat perkoset amunisi pada Senin (9/3) pagi saat baru selesai berwudu sebelum menunaikan salat subuh.

"Rencana Almarhum tahun ini akan pulang Lebaran di sini," ungkap La Andu selepas upacara pemakaman sang keponakan pada Rabu (11/3) siang, seperti dilansir oleh laman kantor berita Antara.

Baca Juga: Satu Warga Tembagapura Tewas, Diduga Korban KKB

2. Isak tangis sang anak menyambut jenazah saat tiba di Baubau, Sulawesi Tenggara, pada Selasa (10/3) petang

ANTARA FOTO/Yusran

Jenazah Serka La Ongge sendiri sudah tiba di Baubau pada Selasa (10/3) pukul 17.20 WITA di Bandara Betoambari, menggunakan pesawat maskapai Wings Air jenis ATR. Mendiang diantar menuju kediamannya menggunakan ambulans milik otoritas bandara, lalu disemayamkan untuk penghormatan terakhir selama satu malam. 

Prosesi penjemputan jenazah mendiang dihadiri oleh Wali Kota Baubau yakni S. Tamrin, Kepala Staf Kodim 1413 Buton Mayor Inf Gidion Skoda bersama sejumlah anggota, beberapa pejabat dan anggota Polres Baubau serta Sub Detasemen Polisi Militer (Subdenpom) Baubau.

Baca Juga: KKB Tembaki Pos Tentara di Mimika Papua, Satu Prajurit TNI Gugur

Berita Terkini Lainnya