5 Pakaian Ini Harus Kamu Hindari saat Mau Hangout bareng Gebetan

Pemilihan pakaian bisa jadi menentukan pendekatanmu

Kalau lagi libur kerja dan ingin jalan-jalan sebentar di sekitar rumah, baju apa yang kamu pakai? Mungkin kaus yang warnanya pudar, tipis, gak disetrika dipadukan celana pendek dengan alas kaki sandal jepit.

Pakaian seperti itu memang nyaman untuk bersantai sambil jalan menikmati pemandangan sekitar. Tapi, kalau mau pergi kencan bareng gebetan, simpan baju itu, karena sangat gak disarankan kamu kenakan jika ingin PDKT sukses. Apalagi kalau janjiannya di tempat-tempat romantis dan banyak pengunjung, hargailah dia yang sudah bersusah payah memilih outfit untuk tampil terbaik.

Jangan malas menata penampilan, termasuk soal pemilihan pakaian, karena itu bisa menentukan kelanjutan pendekatan. Bagaimana bisa dia tertarik membangun relasi romantis kalau penampilanmu saja gak manis? Kalaupun ada yang tampil lusuh tapi pacarnya rapi dan keren, itu bisa karena dia punya segudang prestasi dan kualitas lainnya.

Bagaimana denganmu saat ini? Nah, daripada gebetan lepas karena kelamaan menunggumu sukses dulu, cobalah mulai peduli pada penampilan, ini yang paling cepat diperbaiki. Silakan cek koleksi bajumu, simpan lima pakaian ini saat mau hangout PDKT ke gebetan.

Baca Juga: Ini 5 Hal yang Bikin Cowok Ditinggal Nikah Ceweknya, Jangan PHP Mulu!

1. Pakaian yang kalau dikenakan kebesaran karena dibelikan mamimu

5 Pakaian Ini Harus Kamu Hindari saat Mau Hangout bareng Gebetanilustrasi orang mengenakan baju ukuran besar (pexels.com/armağan başaran)

Saking sayang dan perhatiannya mami padamu, setiap kali belanja pasti beli juga untuk anaknya. Namun, sebagus apa pun bajunya, kalau dikenakan gak sesuai ukuran badan, sangat terlihat kebesaran, mending simpan saja.

Bukan tak menghargai mamimu, karena masih bisa kamu kenakan di keseharian saat di rumah. Kalau mau kencan, pilih pakaian yang pas dengan ukuran badan biar kamu terlihat menawan.

2. Pakaian yang warnanya luntur dan kusam karena sering kamu kenakan juga untuk tidur

5 Pakaian Ini Harus Kamu Hindari saat Mau Hangout bareng Gebetanilustrasi laki-laki sedang tidur (pexels.com/John-Mark Smith)

Bahannya memang bagus dan nyaman, makanya selain buat main, kamu juga memakainya untuk tidur. Hasilnya, warnanya jadi luntur dan kusam. Maka, jenis pakaian ini juga gak disarankan untuk kencan. Warna luntur dan kusam membuat wajahmu tampak kurang cerah.

Padahal wajah bersih nan cerah itu memesona dan bisa membuat orang jatuh cinta. Silakan masukkan pakaian ini ke kantong atau letakkan di lemari bagian khusus baju tidur.

3. Kaos saat kamu jadi peserta jalan santai

5 Pakaian Ini Harus Kamu Hindari saat Mau Hangout bareng Gebetanilustrasi peserta jalan santai (pexels.com/Ruslan Alekso)

Kaos memang nyaman, apalagi rencana kencannya ke kedai kopi. Pakaian santai adalah yang paling cocok. Namun, bukan dengan mengenakan kaos hadiah saat kamu jadi peserta jalan santai setahun yang lalu.

Terlebih lagi, motifnya adalah logo-logo sponsor, malah kamu terlihat seperti sedang promosi produk. Hindari kaos ini, sekalipun salah satu sponsornya adalah usaha pribadimu, tetap saja kurang cocok dijadikan outfit kencan PDKT-an.

4. Baju beraneka gambar dengan ukuran besar-besar seperti baliho di jalan

5 Pakaian Ini Harus Kamu Hindari saat Mau Hangout bareng Gebetanilustrasi pakaian bergambar tanda ukuran besar (pexels.com/Erik Mclean)

Sesuka apa pun kamu sama tokoh kartun idolamu sampai membeli baju bergambar itu, kalau ukuran gambarnya sangat besar dan mencolok mata, mending dikenakan saat ada acara perkumpulan teman-teman yang sehobi. Buat kencan kurang pas, bukannya gebetan fokus memandangmu, malah memperhatikan gambar besar di dada maupun punggungmu.

Pilih pakaian dengan desain sederhana, atau netral juga bagus. Ini membantu fokusnya agar lebih terpusat ke kamu, bukan ke gambar kartun idolamu.

5. Pakaian seragam saat kamu jadi ketua panitia kegiatan sosial

5 Pakaian Ini Harus Kamu Hindari saat Mau Hangout bareng Gebetanilustrasi tiga orang volunter (pexels.com/RDNE Stock project)

Kecuali, kalian kencannya memang untuk gabung acara tertentu seperti amal maupun sosial lainnya, biasanya ada seragam bertuliskan sesuatu sesuai tujuan acara, silakan dikenakan pakaiannya. Akan tetapi, kalau gak lagi acaranya, sebaiknya simpan rapi dulu di lemari bajumu.

Lagi pula, foto-foto saat kamu jadi ketua panitia ada di media sosialmu dan dia juga memberikan tanda “like”, maka tak usah diterangkan lagi. Pakailah baju yang memang cocok buat hangout santai. Misalnya, kemeja polos berwarna netral dipadukan celana pendek dan bersepatu.

Kalau mau sukses menarik perhatian gebetan, saat hangout pilih outfit yang cocok. Kelima jenis pakaian yang dibahas sebaiknya kamu amankan dulu supaya gak tergoda mengenakannya karena malas milih baju. Sudah ada sinyal dia tertarik padamu karena mau diajak kencan berdua, maka jangan sampai lepas gara-gara pakaianmu kurang pantas.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Oud Parfum Cowok Kemasan 100ml, Wanginya Enak!

Adelbertha Eva Y Photo Community Writer Adelbertha Eva Y

Tetap Semangat

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Aan Pranata

Berita Terkini Lainnya