TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Demi AFC Cup, LIB Ubah Jadwal PSM di Liga 1 2022/23

Pada jadwal baru, jumlah pertandingan malam PSM bertambah

Salah satu momen pertandingan Grup H AFC Cup 2022 antara PSM Makassar versus Kuala Lumpur City FC di Kuala Lumpur Stadium pada Jumat 24 Juni 2022. (Dok. MO PSM Makassar)

Makassar, IDN Times - Permintaan PSM Makassar mengubah jadwal pertandingan di Liga 1 musim 2022/2023 dikabulkan operator kompetisi, PT Liga Indonesia Baru (LIB).

Dalam jadwal resmi Liga 1 yang diterima IDN Times Kamis malam (14/7/2022), PSM mendapatkan perubahan jadwal tanding. Jadwal pertandingan Liga 1 yang berdekatan dengan agenda AFC Cup digeser. Sehingga Anak asuh Bernardo Tavares mendapat beberapa hari istirahat sebelum dan setelah laga versus Kedah Darul Aman FC pada 9 Agustus.

Menurut jadwal baru, pada pekan keempat, PSM Makassar melawan Persija Jakarta pada 5 Agustus, atau maju satu hari dari jadwal awal. Sedangkan pertandingan PSM melawan RANS Nusantara FC mundur dua hari dari 13 Agustus ke 15 Agustus.

Baca Juga: Gajinya Tak Dibayar, Anco Jensen Ancam Laporkan PSM ke FIFA

1. Manajemen PSM bersyukur jadwal tak padat lagi

Suasana latihan skuat PSM Makassar di Shah Alam Mini Stadium, Selangor, Malaysia, pada Selasa 21 Juni 2022. (Dok. MO PSM Makassar)

Manajemen PSM Makassar menyambut baik perubahan jadwal ini. Waktu recovery Wiljan Pluim dkk akhirnya jadi lebih memadai ketimbang rancangan awal jadwal. Target mendapat hasil optimal, meski terjun di dua ajang berbeda dalam waktu bersamaan, tetap bisa terwujud.

"Alhamdulillah, permintaan untuk mengubah jadwal pertandingan melawan Persija dan RANS. Kami memang butuh jeda antar pertandingan yg cukup untuk melakoni laga AFC," ujar Media Officer PSM, Sulaiman Abdul Karim, saat dihubungi IDN Times pada Kamis malam (14/7/2022). 

2. Jatah laga malam Pasukan Ramang juga bertambah

Salah satu momen pertandingan perempat final Piala Presiden 2022 antara Borneo FC versus PSM Makassar di Stadion Segiri Samarinda, Minggu 3 Juli 2022. (Dok. MO PSM Makassar)

Pelatih kepala PSM yakni Bernardo Tavares sudah menyuarakan perubahan jadwal, termasuk usulan tanggal, sejak pekan lalu.

"Jadi tanggal yang bagus (untuk pertandingan Liga 1) ada di tanggal 4 Agustus melawan Persija dan RANS mungkin di tanggal 14 Agustus," papar eks manajer IFK Helsinki tersebut seperti dilansir situs resmi klub pada 7 Juni 2022.

Sementara itu, jumlah laga malam PSM di putaran pertama akhirnya bertambah. Ada 7 partai dengan waktu kick off antara 18.15 hingga 20.30 di jadwal resmi. Sedang dalam versi rancangan awal, Pasukan Ramang cuma diberi jatah 5 kali.

Baca Juga: AFC Cup: PSM Jamu Kedah FC di Gianyar Bali, Ini Alasannya

Berita Terkini Lainnya