TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Viral Video Penganiayaan Siswi SMP di Makassar 

Dinas Pendidikan Makassar sudah memanggil para pelaku

Tangkapan layar rekaman video perundungan siswi SMP di Makassar/Istimewa

Makassar, IDN Times - Sebuah rekaman video perundungan siswi SMP di Kota Makassar, beredar luas di media sosial.

Video berdurasi 41 detik itu menampilkan seorang siswi berseragam Pramuka yang dianiaya oleh sesama siswi. Korban yang dipukuli cuma duduk sembari berupaya melepaskan rambutnya yang dijambak pelaku. Video juga menampilkan beberapa siswi lain merekam aksi kekerasan itu.

Baca Juga: WNI asal Makassar Disandera Milisi Houthi di Perairan Yaman

1. Penganiayaan dilerai siswi berseragam olahraga

Tangkapan layar rekaman video perundungan siswi SMP di Makassar/Istimewa

Aksi perundungan itu akhirnya dilerai oleh seorang siswi yang mengenakan seragam olahraga sebuah sekolah. Sedangkan sejumlah siswi lain terdengar melontarkan kata kasar.

Di akhir video, korban berdiri lalu pergi meninggalkan pelaku dan rombongan siswi. Sedangkan pelaku bergabung dengan rekan-rekannya.

2. Dinas Pendidikan tegur pihak sekolah

(Ilustrasi penganiayaan) IDN Times/Sukma Shakti

Dinas Pendidikan Kota Makassar telah mendapatkan informasi soal video yang viral. Berdasarkan petunjuk seragam olahraga siswi dalam video, diketahui pelaku dan korban berasal dari salah satu SMP negeri di Makassar.

Kepala Disdik Makassar Muhyidddin mengatakan pihaknya sudah mendatangi sekolah bersangkutan. Dia menyatakan masalah itu sudah selesai.

"Akhirnya kita datangi sekolahnya dan kita ketahui bahwa ini hanya masalah biasa. Semacam buat, berebut konten begitu, namanya juga pelajar kan yah," kata Muhyiddin saat dihubungi IDN Times, Selasa (11/1/2022).

Muhyiddim menuturkan para siswi yang terekam dalam video viral merupakan siswi kelas VIII SMP. "Namanya juga kan anak-anak yah, usianya juga masih labil masih 12 sampai 15. Makanya kita sudah panggil juga mereka, kemudian kita mediasi," katanya.

Baca Juga: Tahanan di Makassar Kabur Lalu Ditangkap di Rumah Kebun 

Berita Terkini Lainnya