TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Personel Basarnas Makassar Siaga di Sejumlah Lokasi saat Libur Panjang

Siaga SAR termasuk di lokasi wisata

Basarnas Makassar gelar apel pelaksanaan pengamanan siaga SAR khusus, momentum libur nasional dan cuti bersama. IDN Times/Basarnas Makassar

Makassar, IDN Times - Basarnas Makassar menyiagakan 96 personel untuk mengantisipasi kondisi yang tidak diinginkan saat momentum libur nasional dan cuti bersama. Personel disiagakan dilokasi yang dianggap ramai dikunjungi warga.

"Kita akan menyiagakan personel ke beberapa titik untuk memantau aktivitas masyarakat selama masa liburan yang berpotensi terjadi kecelakaan," kata Kepala Basarnas Makassar, Mustari dalam keterangan tertulis yang diterima IDN Times, Selasa (27/10/2020).

1. Personel tergabung dalam siaga SAR khusus

Basarnas Makassar gelar apel pelaksanaan pengamanan siaga SAR khusus, momentum libur nasional dan cuti bersama. IDN Times/Basarnas Makassar

Mustari mengungkapkan, personel yang disiagakan tergabung dalam siaga SAR khusus. Anggota yang bertugas di lapangan, kata Mustari, bertanggung jawab untuk memantau seluruh aktivitas warga di lokasi keramaian.

Personel SAR mulai ditugaskan pada Selasa hari ini, hingga Senin, 2 November 2020 mendatang. "Karenanya, setiap personel harus melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab dan tetap disiplin menerapkan protokol pencegahan COVID-19," tegas Mustari.

Baca Juga: Mudik Dilarang, Basarnas Makassar Tetap Siaga selama Lebaran

2. Basarnas Makassar juga bersiaga di bandara hingga pelabuhan

Basarnas Makassar gelar apel pelaksanaan pengamanan siaga SAR khusus, momentum libur nasional dan cuti bersama. IDN Times/Basarnas Makassar

Hari ini, Mustari memimpin apel pelepasan personel yang bertugas di lokasi yang telah ditentukan. Mustari bilang, yang menjadi fokus pemantauan oleh personel Basarnas Makassar selama masa liburan ini yakni bandara dan pelabuhan.

Menurut Mustari, dua lokasi itu juga menjadi pusat aktivitas warga yang hendak berlibur ke luar daerah. "Yang menjadi tempat naik turunya penumpang, serta lokasi wisata yang dikunjungi masyarakat selama masa liburan bersama keluarga," jelasnya.

Baca Juga: Basarnas Makassar Evakuasi 3 Pendaki Hipotermia di Gunung Bawakaraeng 

Berita Terkini Lainnya