TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Polisi Agendakan Rekonstruksi Kasus Penembakan Pegawai Dishub Makassar

Eks Kasatpol PP Makassar disebut otak pembunuhan berencana

Kapolrestabes Makassar, Kombes Pol Budhi Hartanto menjawab pertanyaan wartawan, Jumat (13/5/2022)/Dahrul Amri Lobubun/IDN Times Sulsel

Makassar, IDN Times - Pihak Polrestabes Makassar memastikan rekonstruksi kasus penembakan pegawai Dinas Perhubungan Kota Makassar, Najamuddin Sewang, akan digelar pada awal pekan depan.

Kapolrestabes Makassar, Kombes Pol Budi Hartanto, mengatakan, gelar rekonstruksi tersebut untuk memperjelas peristiwa pidana atau hukum yang terjadi.

"Perkembangannya hanya itu saja, minggu depan ada rekonstruksi tentang peristiwa penembakan pegawai Dishub," ungkap Budi, Jumat (13/5/2022) sore.

1. Kendala libur panjang

Ilustrasi adegan rekonstruksi kasus kejahatan. ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga

Satreskrim Polrestabes Makassar baru akan menggelar rekonstruksi kasus penembakan Najamuddin Sewang, karena terkendala libur panjang Idul Fitri.

"Kenapa ini baru dilakukan atau digelar minggu depan, karena ini barusan libur panjang, kejaksaan (JPU) baru bisa ada waktunya bersama-sama mengikuti gelar itu minggu depan," lanjut Kombes Budi.

Baca Juga: Polisi Eksekutor Pembunuhan ASN Dishub Makassar Diberi Rp85 Juta

2. Lokasi rekonstruksi disesuaikan

Ekspos kasus penembakan petugas Dishub Makassar di kantor Polrestabes Makassar. (IDN Times/Sahrul Ramadan)

Dijelaskan Budi, lokasi atau tempat rekonstruksi kasus akan disesuaikan. Termasuk dengan mempertimbangkan rekonstruksi yang harus dihadiri tim kepolisian, tersangka, dan pihak kejaksaan.

"Harinya itu nanti juga menyusul atau kita disesuaikan dengan kejaksaan," jelasnya.

Gelar rekonstruksi kasus penembakan pegawai Dishub Makassar akan menghadirkan lima tersangka, yakni mantan Kepala Satpol PP Makassar Iqbal Asnan, Sahabuddin (pegawai Dishub Makassar), Aris (anggota Satpol PP Kota Makassar), Sulaiman, dan Chairul Akmal.

Baca Juga: Ternyata Senjata Penembak Petugas Dishub Makassar Milik Polisi

Berita Terkini Lainnya