TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Diduga Cacingan Akut, Belasan Anak di Pangkep Dilarikan ke Rumah Sakit

Anak-anak dari Pangkep masih dirawat intensif

Ilustrasi rumah sakit (IDN Times/Arief Rahmat)

Makassar, IDN Times - Belasan anak di Kabupaten Pangkep dilarikan ke rumah sakit. Anak-anak itu diduga mengalami cacingan akut.

Menanggapi hal ini, Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit pada Dinas Kesehatan Sulsel, Ardadi, menyatakan pihaknya terus berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan setempat. Sejauh ini, pihaknya juga menunggu hasil laboratorium dari sana.

"Harus dilakukan dulu pemeriksaan laboratorium, nanti hasilnya apakah memang cacingan atau ada penyakit lain yang diderita oleh anak-anak yang bersangkutan," kata Ardadi saat dihubungi IDN Times, Jumat (10/2/2023).

1. Pasien masih diperiksa

ilustrasi periksa ke dokter (pexels.com/cottonbro)

Ardadi menyatakan pihaknya terus berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan setempat terkait perkembangan laporan tersebut. Berdasarkan informasi terbaru yang diterimanya, Dinkes Pangkep masih akan memeriksa sampel tinja pasien hingga nanti malam sekaligus menunggu hasil pemeriksaan sampel masyarakat.

"Kalau hasilnya positif terkait dengan cacingan maka dilakukan langkah pengobatan selama tiga hari berturut-turut di mana kejadian itu terjadi," katanya.

2. Menunggu hasil tes laboratorium

Ilustrasi laboratorium (ANTARA FOTO/Moch Asim)

Ardadi mengaku belum bisa berbicara banyak perihal kasus di Pangkep itu selama hasil pemeriksaan laboratorium belum keluar. Namun dia menyebutkan gejala-gejala umum anak mengalami cacingan seperti penurunan berat badan, pucat hingga kurang gizi.

"Kami masih terus memantau lihat dulu responnya teman-teman di Pangkep apakah ada hasil laboratorium yang merujuk bahwa anak-anak itu memang kecacingan di tempat tersebut," katanya.

Baca Juga: Satu Pasien Suspek Hepatitis Akut di Makassar Bergejala Serupa Rubela

Berita Terkini Lainnya