TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Ada Pengerjaan Jaringan, PDAM Makassar Hentikan Sementara Suplai Air

Masyarakat diimbau segera menampung persediaan air

IDN Times/Istimewa

Makassar, IDN Times - Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kota Makassar, Sulawesi Selatan, berencana mengerjakan penyempurnaan jaringan instalasi air dalam kota, Selasa (26/2). Dampaknya, suplai air bersih untuk sejumlah wilayah akan terhenti sementara.

Direktur Teknik PDAM Makassar Kartia Bado mengatakan, pengerjaan jaringan dilakukan pada koneksi instalasi di pertigaan Jalan AP Pettarani - Jalan Sultan Alauddin, Kecamatan Rappocini. Titik koneksi tersebut perlu disempurnakan karena terdapat bagian alat bantu yang bergeser saat tekanan air bertambah.

“Dikhawatirkan akan berdampak parah apabila tidak segera diadakan penyempurnaan,” kata Kartia, Senin (25/2).

Baca Juga: Orangtua Korban Desak Polisi Usut Tuntas Penganiayaan di ATKP Makassar

1. Pengerjaan dimulai malam hari

IDN Times / Istimewa

Kartia menerangkan, pengerjaan fisik jaringan PDAM bakal dimulai Selasa (26/2), sekitar pukul 20.00 Wita. Namun sejak sore hari pukul 17.00 Wita, tekanan air ke dalam Kota Makassar sudah mulai dikurangi. Sementara pukul 17.30 Wita, aliran air yang mengarah ke kota ditutup penuh.

“Akan ditutup penuh seluruh valve yang mengarah ke kota, agar proses pekerjaan dapat cepat selesai karena pipa akan dikosongkan,” ucap Kartia.

2. Penghentian suplai air tidak sampai satu hari

Instagram / pdamsuryasembada

PDAM Makassar berencana mengerjakan penyempurnaan jaringan sekitar enam jam. Pengerjaan ditargetkan selesai pukul dua dini hari.

Jika tidak ada halangan, suplai air ke pelanggan dapat mulai dibuka pada Rabu (27/2) dini hari. Sehingga masyarakat bisa mulai memanfaatkan air PDAM secara normal pada pagi hari.

Baca Juga: 28 Ribu Warga Makassar Antre Dapatkan E-KTP

Berita Terkini Lainnya