5 Film Horor Indonesia yang Angkat Mitos tentang Waktu Magrib

Dari mitos sandekala hingga keranda terbang

Selain bersumber dari kisah nyata atau buku novel, beberapa film Indonesia juga banyak yang mengambil alur cerita dari mitos yang terdapat di sekitar kita. Mitos-mitos di Indonesia sendiri memang beragam macamnya dan banyak yang mempercayai kebenaran dari mitos tersebut.

Salah satu mitos yang pasti sudah tidak asing lagi di telinga masyarakat Indonesia adalah tentang menjelang waktu malam atau magrib. Konon katanya, jangan pernah keluar rumah jika sudah memasuki waktu magrib, karena takut akan ada hal-hal mistis yang akan mengganggu keselamatan kita.

Berikut ini ada 5 film horor Indonesia yang mengangkat isu atau tema tentang mitos-mitos menjelang waktu magrib. Film mana yang sudah kamu tonton?

Baca Juga: 7 Film Horor yang Tayang di Sundance Film Festival 2023, Mencekam!

1. Film Lampor Keranda Terbang (2019)

5 Film Horor Indonesia yang Angkat Mitos tentang Waktu MagribFilm Lampor: Keranda Terbang (dok. Starvision Plus / Lampor: Keranda Terbang)

Mitos pertama yang divisualisasikan ke dalam sebuah film adalah lampor. Mitos lampor sendiri merupakan mitos yang banyak dipercayai oleh masyarakat Jawa Tengah. Konon katanya, keranda terbang yang suka mengelilingi rumah disaat menjelang malam ini, bisa mencabut nyawa seseorang. Dari mitos ini, muncullah larangan untuk keluar rumah di saat menjelang magrib.

Jika masih ada orang yang berani keluar rumah di saat menjelang magrib, maka akan dibawa oleh lampor dan tidak bisa kembali lagi. Kalau pun bisa kembali, orang tersebut akan terlihat seperti orang linglung atau orang yang memiliki gangguan kejiwaan.

Mitos keranda terbang ini diadaptasi ke dalam sebuah film berjudul Lampor Keranda Terbang. Sebuah film garapan Guntur Soeharjanto, yang dibintangi oleh sederet aktor dan aktris hebat Indonesia, seperti Adinia Wirasti, Dion Wiyoko, Bima Sena, Angelia Livie dan Nova Eliza.

2. Film Menjelang Magrib (2022)

5 Film Horor Indonesia yang Angkat Mitos tentang Waktu MagribFilm Menjelang Magrib (dok. Helroad Films / Menjelang Magrib)

Dibintangi oleh penyayi cantik Novia Bachmid, film Menjelang Magrib mengambil isu atau mitos tentang dilarangnya berkeliaran disaat telah memasuki waktu magrib. Konon katanya, orang yang melanggar larangan tersebut akan mudah untuk dirasuki atau diganggu oleh makhluk-makhluk halus yang jahat.

Adapun untuk film Menjelang Magrib sendiri, menceritakan tentang beberapa mahasiswa jurusan psikologi, yang memilih untuk melakukan penelitian terhadap perempuan yang memiliki gangguan kejiwaan. Perempuan gila yang suka dipasung ini, sering sekali melakukan hal-hal di luar nalar manusia, jika menjelang waktu magrib.

Selain dari mengangkat mitos dari warga sekitar, film Menjelang Magrib juga mengadaptasi alur ceritanya dari sebubah kisah nyata. 

3. Film Pamali (2022)

5 Film Horor Indonesia yang Angkat Mitos tentang Waktu MagribFilm Pamali (dok. Lyto Pictures / Pamali)

Pernah mendengar mitos yang melarang kalian untuk tidak menyisir rambut hingga menggunting kuku, disaat menjelang magrib? Mitos yang sudah diketahui oleh banyak orang ini diangkat ke dalam sebuah film berjudul Pamali. Namun di film ini, cerita dan kisah mitosnya diatur lebih kompleks dan lebih beragam.

Diceritakan sepasang suami istri yang sedang menanti kelahiran anak pertamanya, memutuskan untuk pulang kampung dan berpindah rumah. Di rumah peninggalan orang tuanya ini, mereka berdua melakukan beberapa pantangan-pantangan. Hingga akibatnya, muncul banyak gangguan jahat yang mengganggu ketenangan mereka dan orang sekitar.

Film Pamali yang disutradarai oleh Bobby Prasetyo ini, dibintangi juga oleh sederet bintang hebat Indonesia. Terdiri dari Marthino Lio, Putri Ayudia, Taskya Namya, Rukman Rosadi, Unique Priscilla dan Fajar Nugraha .

4. Film Jailangkung: Sandekala (2022)

5 Film Horor Indonesia yang Angkat Mitos tentang Waktu MagribFilm Jailangkung Sandekala (dok. Screenplay Films / Jailangkung Sandekala )

Menjadi salah satu film yang berhasil menembus angka satu juta penonton lebih di tahun 2022, film Jailangkung: Sandekala mengangkat mitos yang dipercayai banyak orang. Dimana jika ada anak kecil yang keluar rumah atau berkeliaran disaat menjelang magrib, maka akan diculik atau diambil oleh makhluk halus bernama Sandekala.

Sandekala sendiri merupakan sosok hantu perempuan yang memiliki tubuh tinggi, besar dan rambut yang sangat panjang. Konon katanya, hantu Sandekala awal mulanya berasal dari seorang anak perempuan yang bunuh diri, karena tidak mempunyai teman. Maka tidak aneh, jika Sandekala mencuri anak kecil untuk dijadikan teman bermain.

Adapun alur film Jailangkung: Sandekala sendiri mengambil kisah tentang keluarga yang memutuskan untuk berlibur ke sebuah danau. Sesampainya disana, anak bungsu yang bernama Kinan malah hilang secara misterius. Kehilangan Kinan ini, dikait-kaitkan dengan sosok Sandekala yang menyeramkan.

5. Film Waktu Maghrib (2023)

5 Film Horor Indonesia yang Angkat Mitos tentang Waktu MagribWaktu Maghrib (dok. Rafi Film / Waktu Maghrib)

Terbaru yang akan tayang di bulan Februari 2023, ada film Waktu Maghrib. Persis seperti film-film sebelumnya, mitos yang diambil dalam film ini tentang larangan untuk keluar rumah di saat waktu telah malam atau magrib. Karena selain dari waktu untuk beristirahat, waktu magrib juga konon sangat mistis dan sangat berbahaya.

Hal ini diperlihatkan dalam film Waktu Maghrib, yang mengawali kisahnya dari beberapa anak kecil yang sering bermain disaat menjelang waktu magrib. Kebiasaan anak-anak ini membuat salah satu diantaranya hilang secara misterius. Bahkan setelah ditemukan pun, anak ini bertingkah aneh, akibat dari kesurupan.

Film Waktu Maghrib dibintangi oleh Aulia Sarah, Taskya Namya, Ali Fikry, Bima Sena, Nafiza Fatia Rani, hingga ada Andri Mashadi. Percaya atau tidak dengan mitos-mitos di atas, sepertinya kita bisa mengambil sebuah pelajaran. Waktu magrib adalah waktunya untuk beribadah dan beristirahat. Lebih baik dimanfaatkan waktunya sebaik mungkin, daripada melakukan hal yang tidak jelas.

Baca Juga: Masih Bingung Mengenai Batas Waktu Sholat Maghrib? Ini Pendapat Ulama

Sandi Nugraha Photo Community Writer Sandi Nugraha

Bismillahirrahmanirrahim

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Aan Pranata

Berita Terkini Lainnya