Ini Alasan Kenapa Kamu Wajib Mencuci Sprei Minimal Seminggu Sekali!

Penting untuk kesehatanmu guys!

Kamu kayaknya jarang ganti sprei ya?

Ketika jarang ganti sprei dianggap biasa saja, sebenarnya ada alasan penting (dan ngeri) kenapa kamu harus rutin ganti sprei seminggu sekali.

Kan males banget. Repot, gak punya waktu, capek, terus juga spreinya masih kelihatan bersih.

Emangnya kenapa harus ganti sprei rutin? Berikut ini ulasannya!

1. Meski pun merepotkan, tapi rutin mengganti sprei ternyata penting untuk kesehatanmu

Ini Alasan Kenapa Kamu Wajib Mencuci Sprei Minimal Seminggu Sekali!picjumbo.com

Serat kain sprei terkena kontak fisik dengan tubuh kita setiap hari, dan keringat kita akan menyerap ke dalam sprei saat kita tidur. Menjadikan keringat kita terjebak ke dalam serat sprei jika tidak dicuci secara rutin. Saat tidur, kita akan mengeluarkan keringat dan minyak alami tubuh. Bisa mengandung air liur dan bahkan air seni.

Baca Juga: Ini Lho 5 Fase yang Kamu Alami Saat Tidur

2. Apalagi kalau kamu rutin jalan kaki, kuman dan bakteri yang ada di kakimu bisa berpindah ke sprei

Ini Alasan Kenapa Kamu Wajib Mencuci Sprei Minimal Seminggu Sekali!stocksnap.io

Saat tidur, kulit mati kita sebagian juga akan pindah ke kasur, yang mana akan menarik perhatian kutu kasur, serangga mikroskopik yang akan bersifat parasit. Kutu ini juga bisa menimbulkan asma, alergi dan menggigit kita. Semua ini bisa dihindari jika kita sering mengganti sprei.

3. Biar gak kena alergi dan tetap bersih, kamu harus rutin mencuci spreimu minimal seminggu sekali dengan merendamnya ke dalam air panas

Ini Alasan Kenapa Kamu Wajib Mencuci Sprei Minimal Seminggu Sekali!pixabay.com

Idealnya, sprei harus dicuci seminggu sekali. Semakin panas air maka kuman-kuman dan bakteri yang ada akan mati. Jangan lupa juga gunakan sabun anti bakteri untuk mencucinya. Jika kamu tak mencuci sprei dengan rutin, kesehatanmu lama-lama juga akan terganggu karena banyak bakteri yang masuk ke tubuh.

Jadi gak ada alasan lagi kamu bisa bermalas-malasan mencuci sprei sekarang.

Mau lihat gak kutu kasur kayak apa? Nih.

Baca Juga: Jijik, Tanpa Sadar Kamu Bisa Membawa 7 Hal Ini ke Tempat Tidurmu

Topik:

  • M Gunawan Mashar

Berita Terkini Lainnya