TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Dua Binaan Akademi PSM Makassar Dipanggil ke Timnas U-16

Terpilih untuk ajang AFF Cup U-16 di Yogyakarta

Bek PSM U-16, Sulthan Zaky, dalam sesi latihan Timnas U-16 di Stadion Madya GBK Jakarta pada April 2022. (Dok. PSSI)

Makassar, IDN Times - Para anak muda tempaan Akademi PSM Makassar belum berhenti mengirim pemain ke tim nasional Indonesia kelompok umur. Setelah Timnas U-19, kali ini giliran U-16 yang memanggil. Mereka adalah bek tengah Sulthan Zaky Pramana dan penyerang Arjuna Tri Wahyudi.

Keduanya dipanggil oleh Bima Sakti, arsitek Timnas U-16, untuk pemusatan latihan sebelum terjun ke AFF Cup U-16 2022. Untuk edisi ke-16, helatan yang berlangung dari 31 Juli hingga 12 Agustus mendatang itu dipusatkan di Stadion Maguwoharjo Sleman serta Stadion Sultan Agung Bantul.

1. Sulthan Zaky dan Arjuna dipertahankan oleh coach Bima Sakti

Bek PSM Makassar U-16 Sulthan Zaky Pramana selepas sesi latihan Timnas Indonesia U-16 di Stadion Madya GBK Jakarta, Jumat 15 April 2022. (Dok. PSSI.org)

Sebelumnya, Sulthan Zaky dan Arjuna sudah pernah dipanggil dalam training camp di Jakarta pada April lalu. Jika awalnya berjumlah 40 pemain, coach Bima kini mengerucutkan jumlahnya menjadi 30 nama jelang terjun ke AFF Cup U-16.

"Beberapa pemain dari TC bulan April kemarin masih kami pertahankan, kami akan lebih siap menghadapi turnamen nanti," kata eks kapten PSM tersebut, seperti dikutip dari situs resmi PSSI, Selasa (12/7/2022).

"Kami juga akan berusaha maksimal untuk mencapai tujuan, yaitu memenangi setiap laga di turnamen nanti," sambung Bima.

2. Keduanya ikut andil dalam keberhasilan PSM U-16 juara EPA 2021

PSM Makassar U-16 saat berhadapan dengan Arema FC di seri pertama Elite Pro Academy (EPA) 2021. (Dok. MO PSM Makassar)

Nama Sulthan Zaky dan Arjuna Tri Wahyudi mencuri perhatian tim pelatih Garuda Asia setelah keduanya sukses mengantar PSM menjadi kampiun Elite Pro Academy (EPA) U-16 edisi 2021.

Sulthan Zaky menjadi kapten tim, sedangkan Arjuna Tri Wahyudi menyabet gelar Pemain Terbaik kendati cuma mencetak 4 gol dari 23 pertandingan.

Di sisi lain, top skorer EPA U-16 2021 yakni Adit Wijaya Putra tak dipanggil ke skuat definitif Timnas U-16, meski sudah ikuti TC April silam.

Berita Terkini Lainnya