TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Rental Mobil di Makassar Mulai Ramai Peminat Jelang Lebaran

Biasanya mobil dirental tiga hari jelang lebaran 

Ilustrasi. Petugas kepolisian berjaga memantau arus mudik lebaran. (ANTARA FOTO/Didik Suhartono)

Makassar, IDN Times - Penyedia layanan jasa rental kendaraan di Kota Makassar mulai ramai peminat jelang lebaran Idul Fitri 1443 Hijriah. 

Berbeda dengan tahun lalu, kini usaha rental mobil lebih ramai karena pelonggaran aturan pemerintah terkait mudik.

"Alhamdulillah mulai ada-ada perubahan sedikit ini untuk tahun ini, karena sudah hampir full boking," kata Anas penyedia jasa rental mobil di Jalan Letjen Mappaoudang, Kecamatan Tamalate, saat dihubungi IDN Times, Sabtu (23/4/2022).

Baca Juga: 12 Rekomendasi Tempat Rental Mobil di Makassar, Harian atau Mingguan

1. Mobil baru diambil jelang lebaran

Ilustrasi mudik (IDN Times/Auriga Agustina)

Anas mengungkapkan, persediaan kendaraannya sudah hampir habis karena konsumen telah menjadwalkan waktu penyewaan mulai awal pekan ini.

"Kalau kita di sini ada, sembilan unit (mobil), Alhamdulillah tinggal dua kosong," ucapnya.

Rata-rata, kata Anas, konsumen yang menyewa hendak keluar daerah. Namun masih di lingkup Sulawesi Selatan.

"Kalau momen begini (mudik) biasa nanti diambil kalau tiga atau empat hari sebelum lebaran," ujar Anas.

Syarat penyewaan pun seperti rental pada umumnya. Yakni minimal, menyertakan KTP atau Kartu Keluarga konsumen.

"Habis itu diaturkan jadwalnya, misalnya kapan mau diambil baru di DP (uang muka) atau bisa langsung (bayar semua) juga," tutur Anas.

2. Harga tergantung jenis dan lama penyewaan mobil

ilustrasi uang (IDN Times/Hana Adi Perdana)

Untuk harga penyewaan, lanjut Anas, tergantung dari jenis mobil. Karena kendaraan masih cukup terbatas dan jenisnya hampir semua sama, harganya sewanya pun seragam.

"Kalau Avanza, untuk 12 jam itu Rp350.000, 24 jam Rp600.000," kata Anas.

Sementara untuk jenis Wuling, Rp550.000 per 24 jam. Anas mengungkapkan, sebagai besar konsumen sebenarnya sudah mengerti kenapa harga sewa naik.

"Karena kan momentuman juga. Tiap tahun pasti begini kondisinya (naik)," terangnya.

Baca Juga: Ini Uang yang Paling Banyak Ditukar di Sulsel Jelang Lebaran

Berita Terkini Lainnya