TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Ngebet Cari Perhatian di Medsos, Polisi Gadungan di Makassar Ditangkap

Selain Facebook, polisi gadungan tampil di aplikasi karaoke

Foto hanya ilustrasi (Dok.IDN Times/Istimewa)

Makassar, IDN Times - Seorang pria berinisial MR harus berurusan dengan petugas Polres Pelabuhan, Kota Makassar, karena diduga terlibat aksi tipu-tipu. Pria 50 tahun itu menyamar sebagai polisi gadungan untuk mengelabui teman-temannya di media sosial.

"Dia berpenampilan itu di sosial medianya. Di Facebook, pakai foto dengan seragam Polri. Atas laporan masyarakat itu kami tindak lanjuti," kata Kepala SPK Polres Pelabuhan Makassar, Ipda Ridwan kepada jurnalis saat dikonfirmasi, Rabu (25/11/2020).

1. Berharap tampil gagah dengan menjadi polisi gadungan

Seragam polisi gadungan disita petugas Polres Pelabuhan Makassar. IDN Time/Polres Pelabuhan Makassar

Ridwan menjelaskan, MR ditangkap di rumahnya di Jalan Sangir, Kecamatan Wajo, Selasa, 24 November kemarin. Kata Ridwan, pria paruh baya itu digelandang ke kantor polisi bersama barang bukti seragam Polri yang kerap dia gunakan untuk pamer di akun medsos pribadinya.

Perwira satu balok itu mengungkapkan, dari hasil keterangan awal, MR mengaku berpenampilan polisi untuk mendapat perhatian. "Motifnya ingin terlihat gagah. Untuk sejauh ini belum ada yang dirugikan, kita lidik dulu dari mana seragam itu didapatkan," jelas Ridwan.

Baca Juga: Cari Keadilan, Korban Penembakan Polisi di Makassar Lapor Komnas HAM

2. Polisi gadungan pamer sambil karaoke di medsos

Polisigadungan ditangkap petugas Polres Pelabuhan Makassar. IDN Times/Polres Pelabuhan Makassar

MR kata Ridwan, kerap memamerkan memakai seragam polisi lalu dipamer di Facebook dan aplikasi medsos lainnya. "Dia pakai karaoke di sosmed. Jadi untuk menampakkan diri lawan karaokenya, di aplikasi Smule," tambah Ridwan.

Ridwan bilang sejauh ini penyidik masih mendalami keterangan pelaku. Pendalaman dilakukan untuk mengetahui apakah seragam itu dipakai untuk kejahatan lain atau murni hanya sebatas pamer. "Sementara pengembangan lagi, nanti akan diinfokan lagi," ucap Ridwan.

Baca Juga: Pria Ini Jadi Polisi Gadungan untuk Pamer ke Teman Sekolah

Berita Terkini Lainnya