TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

[UPDATE] Pasien Sembuh dari COVID-19 di Sulsel Mencapai 13.013 Orang

Total kasus COVID-19 di Sulsel Kini 15.883

Virus Corona di Sulawesi Selatan. IDN Times/Sukma Sakti

Makassar, IDN Times - Pandemik COVID-19 sudah berjalan tujuh bulan. Namun kasus penularan COVID-19 masih terus terjadi, termasuk di Provinsi Sulawesi Selatan

Berdasarkan data yang dirilis Satgas COVID-19 nasional, total akumulasi angka kasus positif COVID-19 hingga Minggu (4/10/2020) telah mencapai 15.883 kasus. Dalam 24 jam terakhir, tercatat ada 68 kasus positif baru di Sulsel. 

1. Pasien sembuh bertambah 122 orang

Ilustrasi pasien sembuh daru COVID-19. ANTARA FOTO/FB Anggoro/aww.

Masih menurut data yang sama, jumlah orang di Sulsel yang dinyatakan sembuh dari COVID-19 hingga kini telah mencapai 13.013 orang.

Tercatat ada penambahan orang sembuh sebanyak 122 orang dalam 24 jam terakhir.

2. Total korban meninggal dunia sebanyak 427 orang

(ilustrasi) Prosesi pemakaman pasien probable COVID-19 di pemakaman Nenang, Kabupaten Penajam Paser Utara dengan protokol COVID-19 (IDN Times/Ervan Masbanjar)

Sementara untuk kasus meninggal dunia sudah mencapai 427 kasus. Kasus orang meninggal dunia karena COVID-19 di Sulsel hari ini ada 3 orang.

Meski masih terjadi penularan, namun hal ini setidaknya menjadi kabar baik. Pasalnya dari data tersebut terlihat bahwa angka kesembuhan lebih tinggi dibandingkan penambahan kasus baru dan kasus meninggal dunia. 

3. Terjadi penambahan 3.992 kasus baru secara nasional

Tim Swab Hunter saat melaksanakan razia dan tes swab massal. IDN Times/ Dok istimewa

Sementara itu, tercatat ada penambahan 3.992 kasus baru secara nasional. Total kasus terkonfirmasi positif COVID-19 di Indonesia pun kini mencapai 3030.498 kasus.

Kabar baiknya adalah jumlah pasien yang dinyatakan sembuh kini sudah mencapai 228.453 orang. Dalam sehari, tercatat ada 3.401 pasien COVID-19 yang dinyatakan sembuh.

Namun masih ada kabar duka sebab masih ada penambahan pasien positif COVID-19 yang meninggal dunia. Hari ini tercatat ada 96 pasien yang meninggal dunia. Total kasus meninggal dunia akibat COVID-19 pun kini berjumlah 11.151 orang.

Berita Terkini Lainnya