TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Petugas Damkar Makassar Selamatkan Anak Kucing Terjebak di Pipa

Warganet: kalian pahlawan sesungguhnya

Dok. IDN Times/Istimewa

Makassar, IDN Times - Petugas pemadam kebakaran ternyata tidak hanya piawai mencegah dan memadamkan api. Mereka juga sigap dalam upaya penyelamatan jiwa, baik manusia maupun hewan.

Seperti yang dilakukan petugas Dinas Pemadam Kebakaran Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Sabtu (22/6). Mereka berhasil menyelamatkan seekor anak kucing dalam keadaan hidup. Kucing tersebut sempat terjebak di dalam pipa saluran air salah satu rumah warga, di kompleks perumahan Minasa Upa Blok AB, Kecamatan Rappocini.

"Petugas tiba di lokasi pukul 17.06 Wita, dan selesai mengevakuasi pukul 17.17 Wita," demikian laporan Suryadi, koordinator Regu Rescue Dinas Damkar Makassar, yang diterima IDN Times Sabtu (22/6).

Baca Juga: Setiap Sabtu, Warga Makassar Kerja Bakti Bersihkan Lingkungan

1. Kucing terjebak lewat celah sempit

Instagram/makassar_iinfo

Damkar Makassar menerima laporan anak kucing terjebak pada Sabtu petang. Laporan disampaikan oleh penghuni rumah di Minasa Upa bernama Handianda. Kucing disebut telah berada di dalam pipa saluran air pembuangan sejak Jumat malam.

Anak kucing terjebak usai memasuki pipa lewat celah sempit pada lantai di teras rumah warga. Penghuni rumah sudah berupaya mengeluarkannya sejak Jumat malam namun gagal, sehingga meminta bantuan petugas Damkar.

2. Kucing dikeluarkan setelah petugas membobol beton

Ilustrasi (pixabay/ivoxis)

Aksi penyelamatan kucing yang terjebak di pipa pembuangan air tersebar melalui sejumlah akun di media sosial. Salah satunya ditayangkan @makassar_iinfo.

Dalam tayangan tersebut, terlihat seorang petugas Damkar menarik keluar kucing dari celah lubang, setelah membobol beton lantai teras rumah warga. Kucing kemudian diserahkan kepada pemilik rumah untuk dirawat.

Baca Juga: Hafal Surah Ar Rahman, Bisa Ikut Makassar Hapus Tato secara Gratis

Berita Terkini Lainnya