Kantor Pos Bagikan BLT ke 141 Ribu Keluarga di Sulawesi Utara

BLT BBM Rp300 ribu dan BLT Sembako Rp200 ribu

Manado, IDNTimes – Pemerintah membagikan bantuan langsung tunai (BLT) kepada warga menyusul kenaikan harga bahan bakar minyak. Kementerian Sosial bekerjasama dengan PT Pos Indonesia menyalurkan BLT kepada keluarga penerima manfaat (KPM).

Di Sulawesi Utara ada 141.507 KPM yang menerima BLT senilai Rp 500 ribu dengan rincian BLT BBM Rp 300 ribu dan BLT sembako Rp 200 ribu.

“Untuk Kantor Pos Manado kami membagikan BLT ke 10 kabupaten/kota. Yang di Bolaang Mongondow Raya itu ada 5 kabupaten/kota yang BLT-nya akan dibagikan oleh Kantor Pos Kotamobagu,” kata Kepala Kantor Pos Indonesia Manado, Alexander Nitalessy, Selasa (13/9/2022).

Pemerintah melalui Kementerian Sosial mengalokasikan Rp 12,4 triliun dana BLT BBM. BLT tersebut disalurkan ke 20,65 juta KPM di seluruh Indonesia.

Baca Juga: Syarat dan Cara Mendapatkan BLT BBM, Catat Ya!

1. Hambatan penyaluran BLT di wilayah kepulauan

Kantor Pos Bagikan BLT ke 141 Ribu Keluarga di Sulawesi UtaraWarga mengantre pengambilan BLT BBM dan sembako di Kantor Pos Indonesia Manado, Sulawesi Utara, Selasa (13/9/2022). IDNTimes/Ungke Pepotoh/bt

Pos Indonesia membagikan BLT dengan 3 cara, yaitu di Kantor Pos, pembagian di komunitas, dan door to door. Khusus door to door diperuntukkan bagi penerima yang sudah lansia atau disabilitas sehingga tidak memungkinkan datang ke Kantor Pos Indonesia.

“Kendalanya kalau di kepulauan butuh waktu lama untuk penyaluran seperti ke Miangas, Marore, dan lain-lain. Harus kami jadwalkan sendiri dan penyaluran juga tergantung cuaca,” sambung Alex.

Untuk itu, Kantor Pos Indonesia memprioritaskan agar masyarakat bisa mendapatkan BLT dengan mudah.

2. Berkas yang harus dibawa penerima BLT

Kantor Pos Bagikan BLT ke 141 Ribu Keluarga di Sulawesi UtaraAntrean warga mengambil BLT BBM dan sembako di Kantor Pos Indonesia Manado, Sulawesi Utara, Selasa (13/9/2022). IDNTimes/Ungke Pepotoh/bt

Untuk mencairkan BLT, warga yang dinyatakan sebagai penerima harus membawa KTP, KK, dan undangan dari pemerintah desa atau RT/RW setempat untuk mencairkan BLT di kantor pos terdekat.

“Hingga saat ini tidak ada warga yang membawa berkas tidak lengkap. Tetapi kalau misal ada yang ketinggalan, mereka akan meminta orang di rumah untuk mengantarkan berkasnya,” jelas Alex.

Penyaluran BLT di Kota Manado berlangsung selama 2 minggu sejak Senin (12/9/2022). Namun, untuk wilayah kepulauan dan Minahasa pembagian BLT baru berlangsung hari ini.

3. BLT dianggap meringankan beban masyarakat

Kantor Pos Bagikan BLT ke 141 Ribu Keluarga di Sulawesi UtaraWarga di Jawa Timur mendapat BLT dampak kenaikan BBM di Jawa Timur (ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto)

Rizal Sahempa (18), salah satu penerima, telah mengambil BLT BBM hari ini. Ia menganggap BLT yang diberikan pemerintah membantu meringankan bebannya.

Rizal yang sehari-hari bekerja sebagai driver ojek online mengatakan, sehari-hari ia harus mengisi BBM penuh untuk membantu operasional. Namun, sejak harga BBM naik, ia belum pernah mencoba mengisi BBM penuh.

“Biasanya sehari mengisi BBM Rp 30 ribu, itu saja tidak penuh. Jadi nanti BLT akan digunakan untuk membeli BBM, tapi yang utama membeli sembako untuk kebutuhan sehari-hari,” ucap Rizal.

Baca Juga: 396 Ribu Keluarga di Sulsel Berhak Terima BLT BBM 

Topik:

  • Aan Pranata

Berita Terkini Lainnya