TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

[BREAKING] Pasien Positif Corona 450 Kasus, Sulsel Tidak Bertambah

Ada 81 kasus positif baru

Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan COVID-19 Achmad Yurianto (kiri) bersama Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB Agus Wibowo menyampaikan keterangan pers di Jakarta, Selasa (17/3/2020) (ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra)

Makassar, IDN Times - Juru Bicara Penanganan Virus Corona COVID-19 Achmad Yurianto pada Sabtu (21/3) mengumumkan, jumlah pasien positif virus corona di Indonesia bertambah menjadi 450 kasus. Jumlah ini meningkat dari angka sebelumnya yaitu sebanyak 369 kasus.

Dengan demikian, jumlah kasus baru positif virus corona pada 21 Maret 2020 di Indonesia sebanyak 81 kasus.

"Update harian kasus konfirmasi positif COVID-19 dari tanggal 21 Maret sampai saat ini ada penambahan kasus baru sebanyak 81 orang, sehingga total kasus adalah 450 orang," kata Yuri melalui siaran langsung TVRI, Sabtu.

Dijelaskan Yuri, bahwa DKI Jakarta masih menjadi provinsi dengan jumlah kasus positif terbanyak, dengan 267 kasus. Selanjutnya provinsi yang memiliki kasus positif terbanyak kedua dan ketiga adalah Jawa Barat 55 kasus dan Banten 43 kasus.

Sementara jumlah kasus positif terinfeksi virus corona di Sulsel tidak bertambah. Sebelumnya, dua kasus di Sulsel diumumkan pada 19 Maret 2020. Satu di antaranya telah meninggal dunia, sementara satu pasien lainnya dilaporkan masih menjalani perawatan di rumah sakit pemerintah di Makassar.

Baca Juga: [BREAKING] Pemerintah Konfirmasi Dua Kasus Positif COVID-19 di Sulsel

Berita Terkini Lainnya