TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Banjir Bandang Terjang Sigi Sulteng, Dua Orang Tewas

Bencana serupa sudah pernah terjadi pada 2013 silam

IDN Times/Sukma Shakti

Makassar, IDN Times - Sejumlah desa di Kecamatan Kulawi, Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah kembali dilanda banjir pada Kamis (12/12) malam. Hingga hari ini (13/12) pukul 14.00 Wita, dua orang dinyatakan meninggal dunia.

Banjir bandang bercampur lumpur tersebut menerjang sejumlah rumah di daerah sekitar Desa Bolapupu, Kecamatan Kulawi, sekitar pukul 19.00 WITA.

Baca Juga: Tim Unhas dan Ehime Jepang Teliti Likuefaksi di Palu dan Sigi

1. Banjir disertai lumpur terjadi sekitar pukul 19.00 WITA ketika para penduduk beristirahat

ANTARA FOTO/Eben Heisei/Mohamad Hamzah

Mayoritas penduduk pada saat kejadian sudah merampungkan aktivitas berkebun dan tengah beristirahat berada di rumah masing-masing.

Laman kantor berita Antara menyebut bahwa banjir turut merusak sejumlah rumah warga. Beberapa kediaman warga lain turut hanyut dan bahkan terkubur lumpur tebal.

2. Banjir turut memutus satu-satunya jembatan akses menuju tempat bencana

ANTARA FOTO/Eben Heisei/Mohamad Hamzah

Hingga Jumat (13/12) pukul 14.00 Wita, jumlah korban jiwa telah mencapai dua orang akibat tertimbun lumpur. Banjir turut memutus satu-satunya jembatan yang menjadi akses menuju Desa Bolapupu.

Kapolda Sulawesi Tengah Irjen Pol Lukman Wahyu Hariyanto dan Komandan Korem 132/Tadulako Kolonel Inf Agus Sasmita sudah turun langsung meninjau tempat terjadinya bencana sembari membawa logistik pada Jumat (13/12) pagi.

Baca Juga: LIPI Temukan Dua Anggrek Baru, Salah Satunya di Sulawesi Selatan

Berita Terkini Lainnya