Rock In Celebes 2019 Umumkan Line Up Tahap Kedua, Ada Band Metal USA!

RIC terakhir kali mengundang band mancanegara pada 2015

Makassar, IDN Times - Setelah mengumumkan line up tahap pertama pada awal Oktober silam, Rock In Celebes kembali merilis nama-nama baru pengisi pesta satu dekade mereka. Selain beberapa nama lokal, ada juga satu band mancanegara ikut ramaikan festival musik keras yang dihelat pada 23-24 November mendatang. Berikut ini daftar lengkapnya seperti dihimpun oleh IDN Times.

1. Rocket Rockers

Rock In Celebes 2019 Umumkan Line Up Tahap Kedua, Ada Band Metal USA!Instagram.com/rocket_rockers

Grup band asal Bandung ini akan merayakan 20 tahun perjalanan mereka mewarnai skena musik pop punk Indonesia di Makassar. Trio Aska (vokal, gitar), Bisma (bass) dan Ozom (drum) telah menelurkan lima album sejak dibentuk pada 1999 mulai dari "Soundtrack For Your Life" (2002), "Ras Bebas" (2004), "Better Season" (2008), "Tons of Friends" (2011) dan "Merekam Jejak" (2014).

Dalam pertunjukan khusus bertajuk "20 Tahun Merocket", mereka akan membawakan lagu-lagu favorit dari perjalanan diskografi mereka sebagai retrospeksi karier mereka sejak masih berstatus band independen hingga akhirnya digaet label rekaman besar.

2. Netral

Rock In Celebes 2019 Umumkan Line Up Tahap Kedua, Ada Band Metal USA!Instagram.com/ntrl

NTRL (dulu dikenal sebagai Netral) akan merayakan 20 tahun rilisnya album keempat mereka yakni "Paten". Album tersebut menjadi yang keempat dari perjalanan musik band beraliran rock tersebut sejak dibentuk pada 1991. 

"Paten" sendiri punya beberapa lagu yang cukup sering diputar seperti Nurani, Babi, 98, Pecah Belah dan Janji Palsu. Pujian dilekatkan pada komposisi musiknya. Mendiang Ricky Dayandani alias Miten memberi warna unik melalui melodi gitarnya. Namun, album ini jadi yang terakhir untuk Miten sebelum keluar untuk melanjutkan studi ke AS.

Sementara itu, Eno Gitara baru bergabung sebagai penggebuk drum di "Paten" menggantikan Gabriel Bimo Sulaksono yang hengkang pada Juli 1998, setahun sebelum album tersebut rilis.

3. Kelompok Penerbang Roket

Rock In Celebes 2019 Umumkan Line Up Tahap Kedua, Ada Band Metal USA!Instagram.com/penerbangroket

Seperti namanya, Kelompok Penerbang Roket (KPR) langsung melesat ke kancah musik keras Indonesia melalui ciri rock khas 1970-an yang mereka bawa. Agresif sekaligus keras, KPR kini wara-wiri di sejumlah festival sebagai penampil utama.

Trio asal Jakarta beranggotakan John "Coki" Paul Patton (vokal, bass), Rey Marshall (gitar) dan Igusti "Viki" Vikranta (drum) ini bakal menerbangkan penonton Rock In Celebers melalui nomor-nomor gahar dalam tiga album mereka sejak berdiri pada 2011 yakni "Teriakan Bocah" (2015), HAAI (2015) serta "Galaksi Palapa" (2018).

"Galaksi Palapa", yang menjadi album teranyar KPR, menyajikan konsep space rock yang sempat dibawakan oleh sejumlah band Inggris dekade 60-an dan 70-an seperti Pink Floyd, Hawkwind serta UFO.

Baca Juga: Rock In Celebes 2019 Umumkan Lineup Tahap Pertama, Ada Padi Reborn!

4. Eyehategod (Amerika Serikat)

Rock In Celebes 2019 Umumkan Line Up Tahap Kedua, Ada Band Metal USA!Instagram.com/eyehategodole

Rock In Celebes akhirnya kembali mendatangkan band mancanegara setelah terakhir melakukannya pada edisi 2015. Eyehategod (EHG), band beraliran sludge metal asal New Orleans, Amerika Serikat menyinggahi Kota Daeng di sela-sela tur Asia yang padat.

Kuartet yang kini beranggotakan Mike Williams (vokal), Jimmy Bower (gitar), Gary Mader (bass) dan Aaron Hill (drum) tersebut dibentuk pada 1988. Selama 30 tahun meramaikan musik keras Negeri Paman Sam, EHG cukup rajin melakukan gonta-ganti personil. Namun musik mereka yang berciri abrasif dan distorsi berat tetap terjaga.

EHG sendiri telah menelurkan lima album studio antara lain "In the Name of Suffering" (1992), "Take as Needed for Pain" (1993), "Dopesick" (1996), "Confederacy of Ruined Lives" (2000) dan "Eyehategod" (2014).

5. Efek Rumah Kaca

Rock In Celebes 2019 Umumkan Line Up Tahap Kedua, Ada Band Metal USA!Instagram.com/sebelahmata_erk

Penampilan Efek Rumah Kaca (ERK) di RIC 2019 cukup spesial. Inilah kali pertama grup indie rock asal Jakarta tersebut mengisi helatan festival musik keras terbesar di Indonesia Timur setelah pertama kali digulirkan pada 2009 silam.

ERK yang berintikan pada energi Cholil Mahmud (vokal, gitar), Airil "Poppie" Nur Abadiansyah (bass) dan Akbar Bagus Sudibyo (drum) ini bakal membawakan materi yang menghimpun tiga album mereka sejak berdiri pada tahun 2001.

Selain itu, sejumlah band lokal Makassar dipastikan ikut menggebrak panggung RIC 2019. Mereka antara lain Kapal Udara, Theory of Discoustic, Speed Instinct dan Makassar Rocksteady.

Baca Juga: Maret 2020, Scorpions Sapa Penggemar Musik Rock Yogyakarta

Topik:

  • Irwan Idris

Berita Terkini Lainnya