5 Resep Telur Dadar dari Mancanegara, Serba Mudah dan Enak!

Olahan simpel dan murah tapi lezat buat lauk makan

Ada banyak sekali olahan telur yang terasa sangat komplit untuk dibahas. Telur sendiri banyak disajikan untuk lauk, terutama telur dadar atau disebut juga sebagai omelet.

Kamu mungkin sudah sangat familiar dengan telur dadar. Tapi tahukah kamu bahwa banyak sekali olahan telur dadar di dunia dengan berbagai keunikannya masing-masing?

Kalau kamu ingin masakan telur yang gak biasa tapi lezat dan mudah dibuat, intip kumpulan resep telur dadar dari mancanegara berikut ini.

Baca Juga: Kenali 5 Jenis Telur yang Dapat Dimakan, Bukan Hanya Telur Ayam

1. Kuku sabzi (telur dadar herbal panggang ala iran) 

5 Resep Telur Dadar dari Mancanegara, Serba Mudah dan Enak!ilustrasi kuku sabzi (richardocuisine.com)

Bahan:

  • 6 butir telur
  • 2 genggam daun kemangi
  • 2 genggang daun ketumbar atau seledri
  • 2 genggam daun peterseli
  • 5 batang daun bawang
  • 1 sdt baking powder
  • 1/2 sdt kayu manis bubuk
  • 1/2 sdt jintan bubuk
  • 1/4 sdt lada bubuk
  • 2 sdm minyak zaitun 1 sdm untuk olesan
  • Garam secukupnya

Cara membuat:

  1. Panaskan oven pada suhu 190°C.
  2. Cincang semua daun herbal, mulai dari kemangi, daun ketumbar, daun bawang hingga peterseli.
  3. Campurkan garam, kayu manis, jintan, lada, baking powder dan telur, aduk rata.
  4. Masukkan daun herbal cincang dan minyak zaitun ke dalam adonan telur, aduk merata.
  5. Oleskan minyak zaitun pada loyang kue berbentuk bundar atau bentuk yang diinginkan.
  6. Tuang adonan ke dalam loyang kue lalu panggak sekitar 20-25 menit hingga matang.
  7. Diamkan hingga agak dingin lalu keluarkan kuku sabzi dari loyang kue.
  8. Potong lalu sajikan.

2. Tamagoyaki (telur dadar gulung ala jepang) 

5 Resep Telur Dadar dari Mancanegara, Serba Mudah dan Enak!ilustrasi tamagoyaki (simplyrecipe.com)

Bahan:

  • 5 butir telur
  • 1 sdt kecap
  • 1/2 sdt garam
  • 1/4 sdt lada bubuk
  • 1/4 sdt dashi atau bisa kaldu ayam bubuk
  • 5 sdm air hangat
  • 3 sdm minyak goreng

Cara membuat:

  1. Campurkan air hangat dan dashi lalu agar dashi dapat larut.
  2. Pecahkan telur, masukkan kecap garam, lada dan larutan dashi, kocok hingga tercampur rata, tidak usah sampai berbusa.
  3. Panaskan minyak goreng di atas pan datar lalu masukkan sedikit adonan telur ke dalam pan, biarkan sampai agak matang lalu gulung.
  4. Masukkan sedikit adonan telur lagi, masak seperti lapisan pertama lalu gulung bersamaan dengan gulungan lapisan awal. Begitu seterusnya hingga beberaa lapis dn adonan habis.
  5. Angkat tamagoyaki lalu potong dengan ukuran sekitar 2-3 cm lalu sajikan.

3. Tortilla de patatas (telur dadar kentang ala spanyol) 

5 Resep Telur Dadar dari Mancanegara, Serba Mudah dan Enak!ilustrasi tortilla de patatas (sixhungryfeet.com)

Bahan:

  • 3 buah kentang
  • 7 butir telur
  • 1 buah bawang bombay
  • 1 sdm minyak zaitun sdm untuk menggoreng
  • Garam dan lada secukupnya

Cara membuat:

  1. Kupas kentang, potong menjadi beberapa bagian lalu iris tipis. Iris pula bawang bombay.
  2. Taruh kentang dan bawang bombay di atas nampan oven, hujani dengan minyak zaitun lalu panggang dengan suhu 190°C sekitar 30 menit hingga agak kecoklatan.
  3. Pecahkan telur dan simpan dalam wadah, tambahkan garam, lada, kentang dan bawang bombay panggang, aduk rata.
  4. Tuang minyak zaitun ke dalam pan, tunggu hingga panas kemudian masukkan adonan telur.
  5. Masak hingga telur agak matang di lapisan bawah dan pinggirannya, balik telur agar matang merata secara perlahan agar tidk hancur.
  6. Masak kembali hingga beberapa menit sampai benar-benar matang.
  7. Angkat lalu sajikan.

4. Fritatta (telur dadar isi keju dan sayur ala italia) 

5 Resep Telur Dadar dari Mancanegara, Serba Mudah dan Enak!ilustrasi fritatta (eatthis.com)

Bahan:

  • 9 butir telur
  • 6 sdm susu
  • 10 siung bawang merah
  • 1/2 buah bawang bombay
  • 10 batang buncis
  • 8 buah tomat cherry
  • 6 lapis smoked beef
  • 1 sdm minyak zaitun
  • 2 tangkai seledri
  • 120 gr keju cheddar parut
  • Garam dan lada secukupnya

Cara membuat:

  1. Panaskan oven pada suhu 195°C.
  2. Siapkan tumisan dengan mengiris bawang merah dan bawang bombay, potong kecil-kecil buncis, cincang kasar smoked beef beserta seledry.
  3. Panaskan minyak zaitun, lalu masukkan bahan tumisan di atas, aduk rata, tumis sekitar 5 menit.
  4. Campur telur, susu, garam dan lada, masukkan ke dalam pan berisi bahan tumisan.
  5. Tambahkan parutan keju, sisakan sedikit untuk topping lalu aduk semua bahan perlahan.
  6. Beri topping sisa parutan keju dan potongan tomat cherry.
  7. Masak hingga adonan agak padat dibagian pinggirannya sekitar 1 menit.
  8. Masukkan pan ke dalam oven lalu panggang sekitar 6-8 menit hingga semua bahan matang.
  9. Keluarkan fritatta dari oven, tunggu agak dingin, keluarkan dari pan lalu sajikan.

 5. Gyeran mari (telur dadar gulung sayur ala korea) 

5 Resep Telur Dadar dari Mancanegara, Serba Mudah dan Enak!ilustrasi gyeran mari (christieathome.com)

Bahan:

  • 6 butir telur
  • 3 sdm air
  • 3 sdm daun bawang iris
  • 3 sdm wortel cincang halus
  • 1 sdm minyak zaitun
  • Garam dan lada secukupnya

Cara membuat:

  1. Campur semua bahan, aduk rata dan tidak perlu sampai berbusa atau mengembang.
  2. Panaskan wajan yang telah diberi minyak zaitun.
  3. Tuang sedikit adonan telur, masak hingga agak matang dengan bagian tengah atas masih belum mengeras, gulung pelahan ke sisi pan.
  4. Tuang kembali adonan telur, lakukan hal yang sama seperti lapisan awal tapi ketika akan digulung maka digulung bersama-sama secara berlawanan arah.
  5. Lalukan hal tersebut hingga beberapa lapis dan adonan telur menjadi habis.
  6. Angkat gyeran mari lalu potong menjadi beberapa bagian dengan ketebalan sekitar 3 cm.

Telur dadar ternyata bisa dibuat bermacam bentuk dengan proses serta isian yang berbeda. Hal tersebut bakal menjadikan telur dadar jadi lebih menarik dilihat dan lezat untuk dinikmati.

Kalau kamu, mau coba resep telur dadar yang mana dulu nih?

Baca Juga: Resep Martabak Mini Tahu Telur Kulit Lumpia, Bisa Jadi Ide Jualan Lho!

Allamandawi Photo Community Writer Allamandawi

Mohon maaf jika ada kekeliruan informasi. Artikel lainnya dari saya dapat dilihat di www.allamandawi.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Aan Pranata

Berita Terkini Lainnya