7 Menu Kuliner Sarapan Enak di Makassar, Wajib Coba!

Dari penganan buroncong hingga menu berat nasi kuning

Makassar, IDN Times - Para ahli gizi menganjurkan kita untuk mengawali hari dengan sarapan. Sarapan bisa jadi titik awal di pagi hari untuk memenuhi gizi dan menyuplai energi sepanjang hari.

Di Makassar, ada aneka menu makanan yang biasa dikonsumsi masyarakat di pagi hari. Berbagai menu itu bisa dengan mudah ditemui warung-warung tepi jalan atau dibuat sendiri.

Kali ini IDN Times menghimpun 7 kuliner Makassar yang populer sebagai menu sarapan.

1. Nasi Kuning

7 Menu Kuliner Sarapan Enak di Makassar, Wajib Coba!instagram.com/nasikuningbanjar

Nasi kuning adalah makanan khas Nusantara yang bisa dijumpai di mana saja, termasuk di Kota Makassar. Makanan ini diolah dari bahan dasar nasi putih yang dicampur pewarna makanan kunyit sehingga menghasilkan warna kuning.

Meski nasi kuning identik dengan acara-acara tertentu, tapi bukan berarti sulit dijumpai loh. Di Kota Daeng ini, nasi kuning bisa dijumpai di nyaris setiap sudut kota, mulai dari penjual di pinggir jalan hingga restoran. Salah satu yang cukup populer adalah nasi kuning Riburane yang terletak di Jalan Riburane Makassar.

2. Songkolo

7 Menu Kuliner Sarapan Enak di Makassar, Wajib Coba!eljohnnews.com

Songkolo merupakan makanan olahan nasi ketan. Menu ini memang banyak ditemukan di malam hari. Maka tak heran bila ada sebutan songkolo bagadang. Tetapi bukan tidak mungkin dijumpai di pagi hari. 

Orang Makassar kerap menjadikan songkolo sebagai salah satu menu sarapan. Menu ini biasanya disantap bersama ikan teri, sambal, atau parutan kelapa yang disebut bajabu.

3. Coto

7 Menu Kuliner Sarapan Enak di Makassar, Wajib Coba!Instagram.com/zulfakar_

Sarapan dengan coto? Kenapa tidak. Meski terlihat sebagai makanan berat karena terbuat dari bahan dasar daging sapi, tapi coto juga bisa dijadikan menu sarapan loh. 

Warga Makassar biasanya menyantap menu ini bersama ketupat. Tapi kalau kamu tidak suka ketupat, kamu boleh kok menggantinya dengan nasi.

4. Taripang

7 Menu Kuliner Sarapan Enak di Makassar, Wajib Coba!Instagram.com/simply_culinary

Taripang merupakan sejenis kue yang terbuat dari tepung ketan yang dibalut gula merah cair. Di Kota Makassar, tidak sulit menemukan makanan ini karena banyak dijajakan di pasar tradisional maupun toko kue pinggir jalan.

Kue yang terasa manis ini juga sangat ramah di kantong. Satu buah taripang biasanya dibanderol dengan harga Rp 1.000 saja. Murah bukan.

Baca Juga: 6 Kuliner Lokal di Makassar Ini Paling Banyak Direkomendasikan Turis

5. Bubur Ayam

7 Menu Kuliner Sarapan Enak di Makassar, Wajib Coba!instagram.com/makanmana

Kalau bubur ayam, siapa sih yang tidak tahu. Menu yang juga berbahan dasar beras ini sudah jadi salah satu menu sarapan legendaris orang Indonesia, tak terkecuali orang Makassar. 

Aktivitas jadi terasa kurang lengkap sebelum menikmati menu ini. Walau beragam versi, tapi bubur ayam Mbak Sri yang terletak di Jalan Merpati masih menjadi favorit warga Kota Daeng.

6. Bassang

7 Menu Kuliner Sarapan Enak di Makassar, Wajib Coba!Instagram.com/bugicemalcemil

Bassang merupakan makanan berupa bubur yang terbuat dari biji jagung pulut (jagung ketan) yang diberi campuran santan dan bahan lainnya. Menu ini sangat lezat bila disajikan dalam keadaan panas dan ditambah gula pasir.

Makanan ini biasanya dijajakan oleh penjual keliling di pagi hari. Menu ini sangat cocok menemani kamu sebelum beraktivitas sepanjang hari.

7. Buroncong

7 Menu Kuliner Sarapan Enak di Makassar, Wajib Coba!Instagram.com/sita_kurianto

Sama seperti taripang, buroncong juga salah satu kue tradisional khas Makassar yang sampai sekarang masih digemari. Bentuknya menyerupai pukis tapi sedikit lebih panjang dan lebih tipis.

Kue ini terbuat dari campuran tepung terigu, santan, dan kelapa muda. Rasanya manis dan renyah. Cocok untuk kamu yang tidak suka sarapan dengan makanan berat.

Nah, itulah beberapa menu khas Makassar untuk sarapan sebelum memulai hari. Mana yang paling kamu suka?

Baca Juga: Selain Coto, Ini 10 Makanan Khas Makassar Ini Wajib Kamu Icip

Topik:

  • Irwan Idris
  • Aan Pranata

Berita Terkini Lainnya