Stadion Mattoanging Dibongkar, Rehabilitasi Ditarget Selesai 2022

Bangunan stadion lama tidak bisa lagi dipertahankan

Makassar, IDN Times - Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan mulai membongkar bangunan Stadion Mattoanging Makassar, Rabu (2/10/2020). Aktivitas itu menandai proses pembangunan ulang stadion yang selama ini jadi markas klub sepak bola PSM Makassar.

Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah menyaksikan langsung dimulainya pembongkaran stadion. Aktivitas pembongkaran dikerjakan dengan nilai anggaran Rp1,3 miliar lebih.

"Dua bulan rencana (selesai) pembongkaran. Insya Allah bisa diselesaikan dan kita lanjutkan pembangunan fisik," kata Nurdin usai mengikuti pembongkaran secara simbolis dengan menggunakan ekskavator, Rabu.

Baca Juga: [FOTO] Potret Stadion Mattoanging Makassar Jelang Dibongkar

1. Pengerjaan stadion dengan sistem multiyears

Stadion Mattoanging Dibongkar, Rehabilitasi Ditarget Selesai 2022Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah memimpin langsung pembongkaran bangunan Stadion Mattoanging, Rabu (21/10/2020). Humas Pemprov Sulsel

Pemprov Sulsel menginisiasi proyek renovasi Stadion Mattoanging yang berdiri sejak tahun 1957. Rencananya, stadion penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional (PON) IV itu bakal ditingkatkan kualitasnya hingga sesuai standar federasi sepak bola internasional FIFA. Stadion juga akan dilengkapi sejumlah sarana dan fasilitas olahraga.

Nurdin mengatakan, Pemprov sudah mempersiapkan pengerjaan proyek dengan sistem multi years. Artinya, proyek renovasi digelar dalam satu kali tender hingga selesai.

"Harapan kita insya Allah (selesai) 2022 awal atau 18 bulan paling lama," kata Nurdin.

2. YOSS mendukung proses pembongkaran bangunan stadion

Stadion Mattoanging Dibongkar, Rehabilitasi Ditarget Selesai 2022Alat berat dikerahkan untuk membongkar bangunan Stadion Mattoanging, Rabu (21/10/2020). IDN Times/Istimewa

Ketua Dewan Pembina Yayasan Olahraga Sulawesi Selatan (YOSS), Andi Ilhamsyah Mattalatta, yang juga turut menyaksikan pembongkaran itu, menyatakan sangat mendukung pembongkaran bangunan dengan tujuan rehabilitasi. Perkembangan zaman memang mengharuskan adanya perubahan pada stadion Mattoanging.

"Kita tidak bisa mempertahankan yang sudah begitu lama, yang memang sudah tidak lagi memenuhi standar jaman sekarang," katanya.

Dia berharap proses rehabilitasi yang telah direncanakan bisa berjalan dengan baik. Sebab pembangunan stadion kebanggaan masyarakat Sulsel itu diharapkan bisa menjadi simbol pembinaan olahraga.

"Pembinaan olahraga itu intinya adalah manusianya kita harus siapkan dan sarana tempat berlatih. Kalau ada manusia tapi sarana tidak ada ya tidak ada gunanya. Kita harus punya dua-duanya," kata Ilham.

3. Proyek konstruksi baru dianggarkan Rp1 triliun

Stadion Mattoanging Dibongkar, Rehabilitasi Ditarget Selesai 2022Kondisi tribun dan lapangan Stadion Mattoanging Makassar jelang pembongkaran. IDN Times/Sahrul Ramadan

Pemprov Sulsel sudah merencanakan proyek rehabilitasi Stadion Mattoanging melalui APBD 2020. Tapi pada tahun ini anggaran fokus pada persiapan, termasuk pembongkaran bangunan lama.

Nurdin mengatakan, sejauh ini tidak ada masalah dalam urusan penganggaran rehabilitasi. Anggaran konstruksi diperkirakan mencapai Rp1 triliun, dan akan dikucurkan pada tahun 2021.

Baca Juga: [KLASIK] Ketika Mattoanging Masih Pentaskan Laga Internasional

Topik:

  • Aan Pranata

Berita Terkini Lainnya