Soal Dukungan Capres 2024, Projo Sulsel Ikut Perintah DPP

Projo Sulsel sempat menyatakan dukungan kepada Prabowo

Makassar, IDN Times - Projo Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Sulawesi Selatan merespons soal terbelahnya dukungan relawan Joko Widodo kepada kandidat calon presiden. Projo Sulsel akan mengikuti keputusan Dewan Pimpinan Pusat (DPP).

Ketua Projo DPD Sulsel Herwin Niniala menyatakan pihaknya hanya mengakui kepengurusan DPP dengan Ketua Budi Arie Setiadi. DPP belum memutuskan arah dukungan, meski baru-baru ini Projo di bawah komando Haposan Situmorang telah mendeklarasikan dukungan kepada Ganjar Pranowo.

Sebelumnya, Projo Sulsel sempat menyatakan dukungan kepada Prabowo Subianto sebagai kandidat capres serta Airlangga Hartarto sebagai kandidat calon wakil presiden. Dukungan disampaikan pada Konferensi Daerah Projo Sulsel, pada pertengahan Juni 2023.

"Apapun kata DPP Projo, kami ikut perintah," kata Herwin dalam keterangan tertulis yang diterima IDN Times, Jumat (29/9/2023).

Baca Juga: Alasan Projo Sulsel Dukung Prabowo-Airlangga di Pilpres: Kode Jokowi

1. Projo Sulsel taat pada Budi Arie Setiadi

Soal Dukungan Capres 2024, Projo Sulsel Ikut Perintah DPPKetua Umum Projo, Budi Arie Setiadi (Facebook/Budi Arie Setiadi)

Hingga kini, Projo Sulsel masih loyal dan taat pada keputusan DPP di bawah pimpinan Budi Arie Setiadi. Hal ini berdasarkan hasil Kongres tahun 2019 di Kemayoran Jakarta yang turut dihadiri Presiden Joko Widodo sekaligus membuka kongres. 

"Ingat, jangan coba-coba memanipulasi sejarah. Kami di DPD dan DPC siap menjadi garda terdepan membela hasil kongres," kata Herwin.

2. Projo Sulsel siap hadir di Rakernas

Soal Dukungan Capres 2024, Projo Sulsel Ikut Perintah DPPKetua DPD Projo Sulsel, Herwin Niniala berbicara saat Konferda di Hotel Claro Makassar, 18 Juni 2023. (Istimewa)

DPD dan DPC Projo se-Sulawesi Selatan sedang mempersiapkan menghadiri Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Projo se-Indonesia pada tanggal 14 -15 Oktober mendatang di Istora Senayan Jakarta. Agendanya yaitu konsolidasi serta menetapkan capres dan cawapres pada Pilpres 2024. 

"Kami bersama DPD,DPC se-Sulsel akan hadir, ini sedang kordinasi persiapan pemberangkatan," kata Herwin.

3. Projo Sulsel dukung Prabowo karena 'kode' Jokowi

Soal Dukungan Capres 2024, Projo Sulsel Ikut Perintah DPPPrabowo Subianto. (IDN Times/Herlambang Jati Kusumo)

Sebelumnya Projo Sulsel menyatakan dukungan bagi kandidat capres Prabowo Subianto. Herwin menyebut keputusan itu diambil berdasarkan tanda-tanda dukungan yang diperlihatkan Presiden Joko Widodo kepada Prabowo selama ini.

"Kami berdasarkan survei dan melihat simbol yang ada, kode-kode antara Pak Jokowi dan Pak Prabowo," kata Herwin, 26 Juli 2023.

Selain itu, kata Herwin, keputusan Projo Sulsel juga sesuai dengan usul 18 DPC Projo se-Sulsel. Hasil keputusan Konferda akan dibawa ke Rakernas.

Baca Juga: Projo Sulsel Nyatakan Dukung Prabowo-Airlangga pada Pilpres 2024

Topik:

  • Aan Pranata

Berita Terkini Lainnya