TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Mobil dan Motor Terbakar saat Bentrok Geng Motor dan Warga di Makassar

Bentrokan terjadi pada Sabtu (7/3) jelang fajar

Bentrok geng motor dan warga di Makassar. IDN Times/Istimewa

Makassar, IDN Times - Dua unit kendaraan terbakar, akibat bentrok antara warga dan sekelompok geng motor di Kota Makassar, Sabtu (7/3) subuh. Menurut informasi dari kepolisian, tawuran terjadi di Jalan Veteran Selatan, Kecamatan Mamajang, sekitar pukul 5.00 Wita.

Kendaraan yang terbakar, masing-masing satu unit mobil dan satu sepeda motor.

"Bentrokan antara warga dengan geng motor. Ada satu mobil dan motor yang terbakar," kata Kepala SPKT Polsek Mamajang Aiptu Urip Budiono kepada wartawan di Makassar, Sabtu (7/3).

Baca Juga: 12 Jam Pencarian, Kakek yang Tenggelam di Danau Ditemukan 

1. Keributan dipicu aksi balap liar

Bentrok geng motor dan warga di Makassar. IDN Times/Istimewa

Menurut polisi, bentrokan terjadi dipicu aktivitas balapan liar geng motor di sekitar lokasi kejadian. Warga setempat yang tersulut emosi berupaya membubarkan aksi balapan.

Sebaliknya, geng motor yang tidak terima mencoba menghalang-halangi bahkan memprovokasi warga supaya tidak dibubarkan. Bentrokan kedua kubu ini pun menurut Urip tidak dapat terhindarkan.

"Motor yang terbakar ini diduga milik salah satu anggota geng motor," ujar Urip.

2. Pelaku pembakaran kendaraan belum diketahui

Bentrok geng motor dan warga di Makassar. IDN Times/Istimewa

Urip mengungkapkan, mobil yang dibakar merupakan milik warga yang terparkir di tepi jalan. Sedangkan satu sepeda motor kemungkinan milik anggota geng motor yang melarikan diri saat kejadian.

Polisi belum menemukan pelaku pembakaran kendaraan. Adapun mobil yang terbakar dipadamkan oleh warga, sesaat setelah kejadian.

"Diduga kendaraan (mobil) tersebut disengaja dibakar oleh kelompok geng motor," ucap Urip.

Baca Juga: Balapan Liar di Makassar, 172 Kendaraan Disita Polisi 

Berita Terkini Lainnya