TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Unhas Fungsikan Asrama Mahasiswa sebagai Lokasi Karantina Pasien COVID

Bisa mendaftar daring atau melapor ke posko satgas

Suasana salah satu gedung Asrama Mahasiswa Universitas Hasanuddin Makassar di dalam area Kampus Tamalanrea. (Dok. Direktorat Komunikasi Universitas Hasanuddin)

Makassar, IDN Times - Rektorat Universitas Hasanuddin (Unhas) Makassar sedang menyiapkan asrama mahasiswa (ramsis) di Kampus Tamalanrea sebagai lokasi karantina bagi warganya yang terpapar COVID-19. Mulai dari mahasiswa, dosen hingga staf di seluruh fakultas.

Dalam keterangan tertulis yang diterima IDN Times pada Minggu sore (8/8/2021), Ramsis dipilih atas sejumlah pertimbangan. Seperti letaknya yang berdekatan dengan RS Wahidin Sudirohusodo serta RS Unhas, fasilitasnya cukup lengkap serta jauh dari keramaian.

1. Ketua Satgas COVID-19 Unhas, Prof. Budu, sebut Ramsis sudah mengalami beberapa penyesuaian

Dekan Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin, Prof. dr. Budu, Ph.D., Sp.M(K)., M.Med.Ed., saat berbicara dalam sebuah acara. (Dok. Direktorat Komunikasi Universitas Hasanuddin)

Menurut Ketua Satgas COVID-19 Unhas, Prof. dr. Budu, pihaknya sedang melakukan beberapa penyesuaian di sejumlah gedung, sebelum mulai beroperasi sebagai tempat karantina berpengawasan.

"Untuk tahap awal, kami mempersiapkan 40 kamar dengan fasilitas lengkap yang sudah direnovasi untuk rencananya digunakan oleh mahasiswa internasional. Namun, kami manfaatkan dulu sebagai ruang isolasi mandiri," jelasnya.

"Selain itu, juga masih ada satu blok lagi yang dipersiapkan untuk antisipasi jika banyak permintaan warga Unhas," lanjut Dekan Fakultas Kedokteran itu.

Baca Juga: 60 Mahasiswa KKN Unhas di Jeneponto Positif COVID-19

2. Sivitas akademika Unhas bisa mendaftar secara daring atau melapor ke posko Satgas Unhas

Ilustrasi corona. IDN Times/Mardya Shakti

Syaratnya pun mudah. Warga Unhas hanya perlu menyediakan hasil swab PCR positif. Surat keterangan diunggah secara daring atau melapor langsung di posko Ramsis Unhas. Layanan yang diberikan antara lain swab berkala, pemeriksaan kesehatan, pemberian obat dan vitamin, rujukan ke rumah sakit, dan lain-lain.

"Konsep yang diterapkan adalah karantina kawasan yakni peserta isolasi bisa bersosialisasi ke area yang sudah ditentukan. Prinsip pengelolaan berdasarkan kerelawanan, di mana pendanaan berasal dari berbagai sumber donasi yang terkumpul melalui satgas Covid-19 Unhas," imbuh Prof. Budu.

Baca Juga: Epidemiolog Unhas: Penanganan COVID di Indonesia Memasuki Fase Ekstrem

Berita Terkini Lainnya