10 Film dan Serial Indonesia Adaptasi Webtoon yang Layak Kamu Tonton

Gak kalah keren dari drakor nih

Semakin hari, dunia webtoon lokal semakin meluas. Banyak webtoon yang memiliki cerita bagus bahkan diadaptasi ke layar kaca. Seperti halnya beberapa dari karya Bumilangit yang pasti sudah tidak asing bagimu. 

Film dan serial Indonesia adapatasi dari webtoon juga mendapat banyak perhatian masyarakat Indonesia bahkan dunia. Itu jadi alasan kamu layak menontonnya.

Tunggu apa lagi? Ini dia daftar film dan serial TV adaptasi webtoon yang cocok jadi hiburanmu di rumah.

Baca Juga: Siapa Dewi Asih di Film Sri Asih? Ini Aktris yang Memerankannya!

1. Terlalu Tampan (2019), karya Mas Okis dan S.M.S

10 Film dan Serial Indonesia Adaptasi Webtoon yang Layak Kamu Tontonposter Terlalu Tampan (dok. Netflix)

Terlalu tampan merupakan film bergenre komedi. Diperankan oleh Ari Ilham sebagai Mas Kulin, film bercerita tentang keresahan Kulin mengenai tragedi yang akan ditimbulkan wajah tampannya.

Tak hanya Kulin yang memiliki wajah rupawan, ayah, abang, bahkan ibunya. Kehidupan SMA-nya menjadi sangat kacau karena ketampanan yang dimiliki Kulin. 

Film ini akan sangat menggelitik perutmu karena ceritanya yang lain dari yang lain. Tentu saja ditambah dengan bumbu-bumbu drama kehidupan yang seru. Tidak hanya di Indonesia, Terlalu Tampan sudah menudia juga. Memiliki judul To Handsome To Handle, kamu bisa nonton film ini di Netflix, lho! 

2. Si Juki The Movie (2017), karya Faza Meonk

10 Film dan Serial Indonesia Adaptasi Webtoon yang Layak Kamu Tontonposter Si Juki The Movie (dok. Falcon Pictures)

Pada kenal sama Si Juki, kan, ya? Wajah dia ada di mana-mana, lho! Di Webtoon, di Gramedia, di komik-komik. Nah, di Si Juki The Movie ini, ia merupakan seorang selebriti yang lagi naik daun. 

Banyak yang mengidolakannya karena sifatnya yang penuh dengan komedi, polos, dan beda. Namun, ada satu kesalahan yang dibuat oleh Juki yang membuat seleb itu akhirnya menjadi orang paling dibenci sedunia. 

3. Eggnoid (2019), karya Archie The RedCat

10 Film dan Serial Indonesia Adaptasi Webtoon yang Layak Kamu Tontonposter Eggnoid (dok. Dynamic Pictures)

Bergenre fantasi dan romantis, film Eggnoid ini bercerita tentang sebuah telur dari masa depan jatuh di atap rumah gadis bernama Kirana/Ran (Sheila Dara). Ternyata dari dalam telur tersebut keluar sosok manusia tampan. Ran memberinya nama Eggy (Morgan Oey). 

Eggy hadir untuk membantu Ran menghadapi . Apalagi setelah gadis itu ditinggal selamanya oleh orang tuanya. Dari sanalah, persahabatan yang akan berkembang menjadi cinta antara Ran dan Eggy dimulai. 

4. Sri Asih (2022), karya Archie The RedCat dan Devita Krisanti

10 Film dan Serial Indonesia Adaptasi Webtoon yang Layak Kamu Tontonposter Sri Asih (dok. Screenpaly Bumilangit)

Sri Asih merupakan film superhero perempuan produksi Bumi Langit. Seorang gadis bernama Alana-lah yang memiliki kekuatan Sri Asih. 

Alana sudah kehilangan kedua orang tua nya sejak lahir karena kejadian letusan gunung merapi. Gadis itu hidup dengan bayangan rasa takut karena mimpi anehnya, serta ia memiliki amarah yang menggebu. 

Saat kekuatan Sri Asih bangkit, semakin banyak marabahaya yang mendatangi Alana. Akankah Sri Asih berhasil menumpas kejahatan dengan mengesampingkan emosinya? 

5. Code Helix (2022), karya Nikki DIbya Wardhana dan Bryan ArfIandy

10 Film dan Serial Indonesia Adaptasi Webtoon yang Layak Kamu Tontonposter serial Code Helix (dok. Vidio)

Kali ini kisah remaja sekolah tidak seperti kisah menye-menye pada umumnya. Dalam serial Code Helix, muncul seorang hacker bernama Helix karena insiden pelecehan yang dialami sahabatnya. 

Meskipun awalnya tujuan Helix ini untuk membantu siswa yang tertindas, tapi lama-kelamaan ia mulai angkuh dan menyerang siswa-siswa karena masalah pribadi. Ada yang membenci Helix, dan tak sedikit pula yang senang atas kehadiran hacker tersebut. 

Terlebih diantara banyaknya orang yang membenci Helix ternyata sahabatnya sendiri. Akankah Helix berhenti dan mengungkap identitas sendiri? Atau ada yang berhasil menemukan Helix? 

7. Diary Kemala (TBA), karya Sweta Kartika, Dedy Koerniawan, dan Pierre Rangga

10 Film dan Serial Indonesia Adaptasi Webtoon yang Layak Kamu TontonDiary Kemala (instagram.com/diary.kemala)

Meskipun belum tayang karena kreatornya masih harus menyelesaikan kisahnya di Webtoon, tapi film Diary Kemala sudah membuat penonton menanti-nanti. Webtoon Kemala akan diadaptasi menjadi film horor animasi yang pertama hadir di Indonesia. 

Tak seperti kisah hantu pada umumnya yang lebih menyoroti ketakutan manusia akan arwah gentayangan, kisah Kemala ini cukup berbeda. Berkisah tentang Kemala yang merupakan siswa  SMA dan terjebak di dunia arwah. Tak hanya dia, ada banyak jiwa lain yang terjebak. 

Mereka bersama-sama ingin menyebrang ke dunia kekal bersama-sama. Namun, ada saja rintangan yang harus dilewati. Kemala sering menuliskan rencana-rencananya di diary-nya. Hingga iblis membaca buku diary Kemala dan membuat mereka harus melintasi rintangan yang semakin sulit. 

7. Virgo and The Sparklings (2023), karya Annisa Nisfihani

10 Film dan Serial Indonesia Adaptasi Webtoon yang Layak Kamu Tontonposter Virgo and The Sparklings (dok. Screenpaly Bumilangit)

Indonesia memang sedang gencar-gencarnya memproduksi tontonan superhero lokal. Mulai dari Gundala, Sri Asih, dan yang terbaru Virgo and The Sparklings. 

Virgo and The Sparklings memiliki kekuatan sinestesia yaitu bisa melihat warna suara serta bisa mengubah cahaya menjadi sesuatu yang membakar. Tentunya kekuatan seperti ini belum ditemukan di superhero manapun. 

Riani yang memiliki kekuatannya Virgo merahasiakan kekuatannya dari sahabat, bahkan ibunya. Ia trauma dengan jika harus dijauhi oleh orang sekitar karena keanehannya itu. Lantas sampai kapan Riani berhasil memendam rahasia itu sendirian? 

Tidak hanya Korea Selatan yang memproduksi tontonan dari adaptasi Webtoon. Produser film dari Indonesia juga tidak mau kalah dengan itu. Terlebih Webtoon Indonesia juga gak kalah keren kan? Jadi, film dan serial Indonesia adaptasi Webtoon mana yang udah pernah kamu tonton? 

Baca Juga: 5 Drakor Adaptasi Webtoon yang Punya Kualitas Tinggi

Fey Hanindya Photo Community Writer Fey Hanindya

Let's be friend, IG: @feyhanindya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Aan Pranata

Berita Terkini Lainnya