TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Resep Olahan Segar dari Kelapa, Mantap buat Berbuka Puasa!

Cara membuatnya mudah dan dijamin antigagal

vaya.in

Saat cuaca panas, mendengar nama 'kelapa muda' saja buat air liur meleleh. Apalagi pas waktu puasa seperti saat ini, bikin ngidam saja.

Tentu sekarang kelapa muda gak hanya diminum begitu saja. Orang-orang semakin kreatif dengan berbagai menu olahan yang semakin segar dan nikmat.

Bisa dengan mudah kamu kreasikan saat di rumah, berikut ini lima resep menu buka puasa dari bahan kelapa. Yuk, langsung simak resepnya di bawah ini!

Baca Juga: 9 Kudapan Tradisional Nusantara Berbahan Kelapa Parut, Apa Lagi ya?

1. Es jelly kelapa

instagram/@dellasuzura

Bahan :

  • 15 gram Nutrijell rasa kelapa muda 
  • 65 ml santan kental 
  • 3 sdm gula pasir
  • 600ml air
  • 3 sdm selasih
  • 3 sachet susu kental manis
  • Sirup cocopandan secukupnya
  • Air matang secukupnya
  • Es batu

Cara pembuatan :

  1. Masukkan Nutrijel rasa kelapa, gula pasir, santan, dan air ke dalam panci. Sambil diaduk merata, masak hingga mendidih. Setelah itu matikan api.
  2. Tuang ke dalam loyang datar. Tunggu hingga mengeras, lalu keruk dengan menggunakan sendok keruk kelapa muda.
  3. Dalam wadah, masukkan bulir jelly kelapa dan tambahkan air matang, selasih, susu kental manis, beserta sirup cocopandan sesuai selera.
  4. Tambahkan es batu secukupnya dan nikmati.

2. Es buko pandan

Buko pandan (instagram.com@resep.minumansegar)

Bahan utama :

  • 200 gram daging buah kelapa muda⁣⁣⁣
  • 200 gram nata de coco⁣⁣⁣
  • 50 gram sagu mutiara, rebus hingga matang⁣⁣⁣
  • 500 ml whipping cream ⁣⁣⁣
  • 200 ml susu evaporasi⁣⁣⁣
  • 150 ml susu kental manis⁣⁣⁣
  • 2 tetes pasta pandan⁣⁣⁣⁣

Bahan jeli pandan kelapa:⁣⁣⁣

  • 700 ml air kelapa⁣⁣⁣
  • 5 lembar daun pandan, ikat simpul⁣⁣⁣
  • 70 gram gula pasir⁣⁣⁣
  • 15 gram jeli bubuk⁣⁣⁣
  • 1 sdt pasta pandan⁣⁣⁣

Cara pembuatan :

  1. Buat jeli pandan kelapa dengan mendidihkan air kelapa dan daun pandan terlebih dahulu. Kemudian matikan api dan angkat daun pandan. Masukkan gula pasir, jeli bubuk, pasta pandan aduk hingga rata sampai gula larut. Angkat, tuang ke dalam wadah cetak. Simpan jeli dalam kulkas hingga dingin.
  2. Keluarkan jeli, potong membentuk dadu dengan berukuran sekitar 1,5 cm.
  3. Dalam sebuah wadah besar, masukkan jeli pandan kelapa, daging buah kelapa muda, nata de coco, dan sagu mutiara.
  4. Tambahkan whipping cream, susu evaporasi, susu kental manis, dan pasta pandan , aduk perlahan hingga rata. Simpan dalam kulkas hingga dingin. Sajikan segera.⁣⁣⁣

3.  Es jagung kelapa 

instagram/@angela_hapsari

Bahan utama :

  • 2 bonggol jagung, pipil
  • 1 lembar daun pandan
  • 1 sdm gula pasir
  • Air secukupnya

Bahan kuah santan :

  • 500 ml santan dari 1/2 kelapa, (pergunakan campuran air kelapa muda untuk air perasannya)
  • 2 lembar daun pandan
  • 1 sdm gula pasir
  • Sejumput garam

Bahan pelengkap :

  • Kelapa muda sesuai selera, serut memanjang
  • 1 sdm biji selasih, rendam sampai mekar
  • Nata de coco
  • Sirup cocopandan secukupnya
  • Es batu

Cara penyajian :

  1. Rebus semua bahan utama, masak hingga matang. Angkat dan sisihkan.
  2. Rebus semua bahan kuah santan sambil diaduk hingga mendidih. Angkat dan dinginkan.
  3. Tuang jagung rebus, kelapa serut, nata de coco, biji selasih, es batu ke dalam mangkuk. Selanjutnya tuang kuah santan dan sirup cocopandan sesuai selera. Sajikan dalam keadaan dingin.

4. Es kuwut

instagram/@ndyta_weni

Bahan :⁣

  • Kelapa muda, serut⁣
  • Buah melon, serut atau dibentuk bulat⁣
  • Air kelapa⁣ sesuai selera
  • Biji selasih⁣
  • 250 gula pasir
  • 100 ml air panas
  • Jeruk nipis⁣

Cara pembuatan :⁣

  1. Buat sirup gula dengan mencampurkan semua gula pasir dengan air panas. Aduk merata dan sisihkan.
  2. Dalam gelas saji, masukkan kelapa muda dan melon⁣. Tuang air kelapa secukupnya, dan tambahkan sirup gula sesuai selera serta tambahan sedikit perasan jeruk nipis. Beri biji selasih dan irisan jeruk nipis.
  3. Sajikan bersama es batu sesuai selera.

Baca Juga: 5 Kreasi Resep Kelapa Muda untuk Buka Puasa, Segarnya Gak Ketulungan!

Verified Writer

senja sandera

.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya