7 Santapan Ini Wajib Dicoba Saat ke Pantai Losari

Disantap sambil menikmati senja di Pantai Losari

Mengunjungi Pantai Losari yang ada di Kota Makassar, tidak akan lengkap tanpa mencicipi makanan khas yang banyak dijajakan di sekitar lokasi pantai.  Apalagi, Pantai Losari sejak dulu dikenal memiliki warung terpanjang, karena banyaknya tenda-tenda penjual makanan disepanjang garis pantai. Kendati sekarang, tidak sebanyak dulu lagi sejak diperluasnya anjungan pantai untuk area publik.

Lantas, makanan apa saja yang wajib dicicipi kala berkunjung ke pantai indah ini? Simak rekomendasi di bawah ini.

1. Manisnya pisang epe'

7 Santapan Ini Wajib Dicoba Saat ke Pantai Losaripinterest.fr

Pisang epe' berarti pisang yang dijepit atau digepengkan. Cara olahan pisang ini memang berbeda dengan pisang goreng atau pisang bakar.

Sebelum digepengkan, pisang ini dibakar terlebih dahulu. Setelah mulai matang, barulah ditindih dan digepengkan. Pisang lalu disiram dengan saus gula merah yang manis dan gurih.

Saat ini, tak hanya disiram gula, beberapa penjual juga menambahkan topping yang beragam seperti parutan cokelat, keju dan juga butiran kacang tanah. Ada pula yang gula merahnya diberi rasa durian. 

Untuk harga, pisang epe bisa kamu nikmati hanya dengan harga sekitar Rp. 10.000 dan dijajakan dengan menggunakan gerobak-gerobak. Mereka bertebaran dan mudah dijumpai di Pantai Losari.

2. Buat yang suka iga sapi, coba deh sup konro

7 Santapan Ini Wajib Dicoba Saat ke Pantai LosariInstagram.com/makan.donk

Sup konro adalah salah satu kuliner yang paling dicari oleh wisatawan baik domestik maupun luar negeri ketika berkunjung ke Makassar. Sesuai dengan namanya, konro berarti sapi.

Dalam sup konro, biasanya tersaji iga sapi yang dibalur dengan kuah lezat yang terbuat dari macam-macam rempah khas Indonesia. Sup konro juga biasa disajikan dengan porsi jumbo dengan nasi hangat yang cocok kamu makan beramai-ramai.

Jika penasaran bagaimana rasanya, langsung saja datang ke Sup Konro Karebosi di Ujung Pandang. Letaknya gak jauh kok, hanya berjarak 1,5 km saja dari Pantai Losari saja.

3. Cari yang hangat-hangat, Coto Makassar bisa jadi alternatif

7 Santapan Ini Wajib Dicoba Saat ke Pantai LosariInstagram.com/manikwijatmiko

Coto Makassar atau coto mangkasara sudah sangat ikonik dengan kuliner Makassar. Coto Makassar ini berisi jeroan sapi yang direbus hingga empuk.

Rebusan yang sudah matang kemudian diiris-iris dan diberi kuah dengan racikan tertentu. Kuliner yang biasa dihidangkan dengan ketupat ini sangat mudah ditemukan di sekitar pantai Losari.

Ada beberapa rekomendasi tempat untuk kamu yang pengen icip-icip masakan yang jadi ikon Makassar ini. Cukup datang ke Coto Nusantara di Jalan Dr. Ratulangi No. 35, sekitar 1 km dari pantai. Ada pula di Coto Gagak, Jl Gagak, Makassar. 

4. Rempah kelapa Pallubasa' bikin nagih

7 Santapan Ini Wajib Dicoba Saat ke Pantai LosariInstagram.com/rizqikakhusna

Dari penampakan, sekilas coto Makassar hampir mirip dengan pallubasa. Namun setelah dicicipi, jelas kuahnya berbeda. Pallubasa disajikan dengan topping kelapa goreng sebagai pengganti bawang goreng.

Masakan berkuah kental ini biasa dinikmati dengan nasi hangat. Bagi yang suka dengan telur mentah, kamu bisa menambahkannya dalam pallubasa. Makanan yang lezat dan bercita rasa khas ini dijamin bikin perutmu kenyang!

Belum pernah coba bagaimana sensasi makan pallubasa? Langsung saja datang ke kedai pallubasa yang gak jauh dari pantai, yakni di Jl. Datu Museng. Bisa juga kamu kunjungi Pallubasa Srigala di Jl Serigala, Makassar, dan Pallubasa Onta, di Jl Onta. Sekalin keliling-keliling Makassar.

5. Mie Titi yang menyehatkan

7 Santapan Ini Wajib Dicoba Saat ke Pantai LosariTwitter.com/maman1965

Nah, jangan ngaku sudah main ke Makassar kalau belum icip-icip kuliner satu ini, Mie Titi! Mie Titi merupakan masakan asli Makassar yang terbuat dari mie yang digoreng hingga kering dan ditambah dengan kuah kental.

Mie ini biasanya juga ditambah daging ataupun telur, tidak lupa juga potongan beragam sayur yang membuat mie ini menjadi lebih sehat. Mie Titi kini tak hanya terkenal di Makassar saja, namun juga sudah tersebar luas di seluruh nusantara.

Kalau kamu berminat mencoba, boleh banget untuk datang ke Warung Mie Titi di Jalan Bulu Kunyi.

6. Sup ubi yang mengenyangkan

7 Santapan Ini Wajib Dicoba Saat ke Pantai Losarigosulsel.com

Kuliner satu ini mungkin tak seterkenal Coto Makassar. Sup dengan isian potongan dadu singkong rebus, yang kemudian ditambahkan berbagai macam topping dan sayur, seperti tauge dan mie kuning atau bihun, bawang goreng dan juga seledri.

Ada juga tambahan telur rebus jika kamu ingin porsi yang lebih mengenyangkan. Rekomendasi tempat sup ubi yang endes banget, ada di Jl Lembu dan Datuk Museng. Buru-buru ke sana ya!

7. Segarnya minum es pallu butung khas Makassar

7 Santapan Ini Wajib Dicoba Saat ke Pantai LosariInstagram.com/genikayu

Setelah mencoba kuliner-kuliner di atas, untuk menyegarkan tenggorokan, mungkin kamu bisa memilih es pallu butung. Es yang mirip dengan es pisang ijo ini terbuat dari pisang, terigu, sirup serta es batu.

Berbeda dengan es pisang ijo yang pisangnya dilapisi dengan dadar yang terbuat dari tepung beras, dan dicampur santan serta pewarna hijau. Es pallu butung hanya menggunakan pisang kukus tanpa dilapisi tepung.

Cocok nih kamu nikmati setelah berpanas-panasan di pantai. Cukup datang ke Kios Hawai yang berada di kawasan Pantai Losari.

Itulah beberapa makanan dan minuman yang bisa kamu nikmati selagi berkunjung ke Pantai Losari, Makassar. Selamat berwisata perut gengs!

Artikel ini pertama kali ditulis oleh Sinta Wijayanti D di IDN Times Community dengan judul Sambil Nikmati Senja, Coba 7 Santapan Ini Saat ke Pantai Losari

Topik:

  • M Gunawan Mashar

Berita Terkini Lainnya