Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
IDN Ecosystem
IDN Signature Events
For
You

5 Rekomendasi Gunung di Toraja, Cocok untuk Berkemah

instagram.com/Aziskuba

Kawasan Toraja terletak di dataran tinggi bagian utara Sulawesi Selatan, Indonesia. Toraja terbagi menjadi tiga kabupaten yakni Kabupaten Toraja Utara, Kabupaten Tana Toraja, dan Kabupaten Mamasa.

Toraja memiliki banyak tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi. Di antaranya adalah gunung-gunung yang menyuguhkan hamparan pemandangan yang indah. Gunung-gunung itu bisa jadi destinasi wisata yang cocok buat kamu penggemar aktivitas alam.

Simak daftar gunung di Toraja berikut ini yang bisa jadi destinasi berkemah kamu.

1. Gunung Sarira (Buntu Sarira)

instagram.com/lyndhakadanga_

Gunung Sarira atau dalam bahasa Toraja Buntu Sarira terletak di Kelurahan Sanggalangi', Tilangnga', Kecamatan Makale Utara, Kabupaten Tana Toraja. Tinggi gunung Sarira mencapai 1231 meter di atas permukaan laut (mdpl). Dari atas gunung ini kamu bisa melihat indahnya pemandangan dan awan yang memukau. Ini bisa jadi pilihan buat kamu yang hobi nanjak nih.

2. Gunung Delapan (Buntu Karua)

instagram.com/agung_pasalli

Gunung delapan atau dalam bahasa Toraja Buntu Karua  terletak di Desa Balla, Kecamatan Bittuang, Kabupaten Tana Toraja. Tinggi buntu karua mencapai 2653 mdpl. Jika berada diatas gunung yang dijuluki buntu puang ini kalian bisa melihat indahnya pemandangan dan udara yang sejuk. Gunung ini tidak kalah menarik untuk dikunjungi.

3. Gunung Sikolong (Buntu Sikolong)

facebook.com/Sarny palidatu

Buntu Sikolong berada di Desa Uluwai, Kecamatan Mengkendek, kabupaten Tana Toraja, Sulawesi Selatan. Tinggi gunung sikolong mencapai 2754 mdpl. Selain pemandangan yang indah terdapat awan yang terbentang memesona. 

4. Gunung Bebo (Buntu Bebo')

facebook.com/Neng Belluk

Gunung Bebo berada di Ratele Bi Kambisa, Kecamatan Sangalla Utara, Kabupaten Tana Toraja, Sulawesi Selatan. Tinggi gunung bebo mencapai 1186 mdpl. Di gunung ini kamu bisa menikmati indahnya pemandangan, kabut awan, sunrise dan sunset yang indah memukau. Nah, apakah kalian tertarik mengujungi gunung ini?

5. Gunung Sesean (Buntu Sesean)

instagram.com/Aziskuba

Yang terakhir ada gunung Sesean. Berada di desa Sesean, kecamatan Sesean Solora, Kabupaten Toraja Utara, Sulawesi Selatan. Gunung ini adalah gunung tertinggi di kabupaten Toraja Utara, yang mencapai 2100 mdpl.

Nah, bagi kamu yang hoby nanjak ini bisa menjadi salah satu pilihan buat kamu. Di atas gunung ini kamu akan disuguhkan indahnya pemandangan yang luas terbentang, sunrise, dan sunset yang indah memukau.

Nah, itulah lima gunung di Toraja yang cocok buat berkemah. Mana nih yang paling menarik menurut kalian?

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Aan Pranata
EditorAan Pranata
Follow Us